Dilirik Petinggi Schalke, Ralf Rangnick Berpotensi Kembali Melatih
Ralf Rangnick. Sumber: Bundesliga

Dilirik Petinggi Schalke, Ralf Rangnick Berpotensi Kembali Melatih

Arie Lihardo - March 19, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBundesliga – Schalke 04 telah menggelar pembicaraan dengan mantan pelatih yang menaikkan pamor RB Leipzig, Ralf Rangnick. Nantinya, Rangnick bakal menjadi Kepala Olahraga Schalke dalam waktu dekat.

Sebagaimana dilansir dari Bild, Rangnick bakal menandatangani kontrak berdurasi lima tahun untuk menduduki jabatan kepala olahraga. Di waktu yang sama, ia juga dikabarkan ingin mengambil alih kursi kepelatihan Die Knappen di tahun pertama masa jabatannya.

“Hari ini kami telah mengadakan pembicaraan konstruktif mengenai kemungkinan penunjukkan Ralf Rangnick di Schalke. Pembicaraan ini terbuka dan penuh kepercayaan,” ujar salah satu petinggi Schalke, Jens Buchta.

“Kami membahas ketentuan umum untuk penunjukan potensial secara detil. Selanjutnya, kami sepakat untuk melanjutkan pembicaraan.”


Baca Juga


Schalke sendiri sebenarnya telah merekrut Dimitrios Grammozis sebagai pelatih pada awal bulan ini. Grammozis terikat kontrak dengan Schalke setidaknya hingga 2022 mendatang.

Keputusan Schalke merombak beberapa posisi tertinggi mereka bisa dibilang berdasarkan prestasi tim yang menurun drastis di musim ini.

Schalke menyelesaikan musim lalu dengan finis di papan tengah klasemen Bundesliga, tepatnya di peringkat 12. Kini, Klaas-Jan Huntelaar dan kolega terperosok ke posisi juru kunci dengan koleksi 10 poin dari 25 laga yang telah dilakoni.

Ditambah lagi, Schalke juga tak mampu menang dalam 11 laga terakhir dengan rincian 3 kali imbang dan 8 kekalahan. Kemenangan terakhir Schalke diraih menaklukkan Hoffenheim dengan skor 4-0 pada awal Januari lalu.