Bintang Muda Ajax Menjadi Alternatif Andai Madrid Gagal Datangkan Pogba

Diminati Madrid, Van de Beek Diingatkan Soal Tekanan Besar

Fido Moniaga - June 29, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Gelandang Ajax Amsterdam, Donny Van de Beek dikabarkan diminati Real Madrid sebagai alternatif jika mereka gagal merekrut Paul Pogba. Senior Van de Beek di timnas Belanda, Royston Drenthe pun memberi nasihat kepada pemain 22 tahun tersebut.

Donny Van de Beek mulai banyak dikenal publik ketika klubnya Ajax membuat sensasi pada ajang Liga Champions musim lalu. Secara mengejutkan, mereka menyingkirkan dua tim unggulan, Juventus dan Real Madrid untuk melaju ke babak semifinal Liga Champions.

Baca juga : Legenda Timnas Serbia Sebut Jovic Bisa Gagal Bersinar di Madrid, Kenapa?

Secara keseluruhan, Van de Beek tampil begitu impresif di lini tengah De Amsterdammers. Meski berperan sebagai seorang gelandang, namun Van de Beek juga handal dalam melakukan penyelesaian akhir. Hal tersebut merujuk pada catatan 17 gol dan 13 assist yang ia bukukan di semua kompetisi musim 2018/2019 kemarin.

Tak heran jika kemudian Madrid mengejar tanda tangannya sebagai opsi terbaik setelah Paul Pogba yang masih saja dipagari dengan nominal transfer selangit oleh Manchester United.

Mendengar rumor Madrid meminati Van de Beek, Drenthe pun coba memberi saran sebagai seorang eks pemain Madrid. Ia mengatakan bahwa tekanan di Madrid jauh lebih besar dari yang didapatnya di Ajax, dan Drenthe meminta Van de Beek siap tuk mengalahkan tekanan tersebut.

“Bisa bermain tanpa merasakan tekanan itu adalah hal terbaik. Tapi jika tekanan mengalahkan anda.. Hal itu juga yang terjadi kepada saya, mengapa saya tidak begitu sukses selama bermain untuk Madrid. Karena tidak semua orang bisa atasi tekanan itu.” katanya kepada Telegraaf.

Baca juga : Akhirnya, Real Madrid Punya Tim Wanita

“Tentu saja secara pribadi saya tidak kenal Donny, tapi akan lebih baik jika dia siap dengan tekanan itu. Jika dia berpikir betapa besar Ajax di Belanda, dia hanya belum tahu betapa raksasanya Real Madrid. Dia akan jadi pemain Belanda berikutnya yang bermain di Real setelah Van de Vaart, Wesley Sneijder, Klaas Jan Huntelaar dan saya.” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com