Dipecat Spurs, Pochettino Berikan Kata Mutiara

Dipecat Spurs, Pochettino Berikan Kata Mutiara

Fachrizal Wicaksono - November 29, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Mauricio Pochettino akhirnya buka suara setelah lengser dari jabatannya sebagai manajer Tottenham Hotspur. Tidak ada sakit hati, ia justru mengucapkan terima kasih kepada semua pihak di Spurs.

Pochettino menjadi aktor di balik keberhasilan Spurs merangsek naik sebagai tim papan atas Premier League. Lima tahun setengah di sana, klub asal London itu terus menjadi langganan empat besar.

Namun kampanye Spurs musim 2019/20 tak berjalan dengan baik. Tim tampil di bawa performa yang membuat Pochettino akhirnya harus rela dipecat oleh manajemen klub dan digantikan oleh Jose Mourinho.

Baca Juga: Meski Kontroversial, Cuma Mourinho yang Punya Rekor Ini

Tidak ada komentar resmi yang dikeluarkan oleh Pochettino usai dipecat. Namun akhirnya pelatih asal Argentina tersebut mengucapkan salam perpisahan resmi melalui League Manger’s Association (LMA).

“Saya ingin berterima kasih kepada Joe Lewis dan Daniel Levy karena telah memberikan saya kesempatan untuk menjadi bagian dari sejarah Tottenham Hotspur,” ujar Pochettino.

“Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang saya temui di Tottenham, seluruh staf klub dan para pemain dalam lima setengah tahun ini,” tambahnya.

“Terakhir, saya ingin memberikan ucapan spesial untuk fans yang membuat klub ini menjadi sangat hebat dengan dukungan fantastis yang mereka berikan,” tukasnya.

Lebih lanjut Pochettino juga mengatakan telah memberikan yang terbaik bagi klub. Selain itu ia juga menuturkan harapannya bagi Spurs di masa depan.

“Saya sudah memberikan yang terbaik dari saya untuk mencapai tujuan yang diinginkan dari saya dalam pertemuan pertama kami. Ada tantangan yang sama sulitnya dengan keberhasilan yang menyenangkan,” tutur Pochettino.

“Saya mendoakan yang terbaik bagi Spurs di masa depan, saya yakin kita akan bertemu kembali,” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com