Dirumorkan Hengkang, Bintang City Buka Suara
Vivagoal – Liga Inggris – Masa depan penyerang Manchester City, Gabriel Jesus belakangan tengah dispekulasikan. Namun sang pemain saat ini masih ingin fokus membela the Sky Blues.
Belakangan, Jesus yang kontraknya bakal rampung pada 2023 mendatang dirumorkan bakal dilego guna memberikan ruang pada Erling Haaland. Andai Haaland datang dan Jesus bertahan, bukan tak mungkin asa bermain penyerang asal Brazil kian menipis.
Arsenal telah mengamati situasi Gabriel Jesus (25) dgn “cermat” utk dapat mengontraknya. Terlebih kontraknya hanya menyisakan 1 tahun lagi plus Man City ingin merekrut Erling Haaland. The Gunners ingin menjadikan Gabriel sbg striker utama klub mulai musim depan. [@TeleFootball] pic.twitter.com/dxRbFKMXKm
— Gooners Report Indo (@Gooners_Report) April 25, 2022
Arsenal dan Barcelona disebut siap memberikan satu ruang bagi Jesus. Namun di tengah rumor yang menghampiri dirinya. Mantan pemain Palmeiras mengaku hanya ingin menikmati karirnya bersama the Sky Bues.
Baca Juga:
- Rangnick Sebut 5 Pemain Manchester United Sombong, Egois dan Tak Berkualitas, Siapa Saja?
- Klopp Puji Setinggi Langit Calon Pemain Buangan Liverpool
- Diledek Fans Arsenal, Pemain Veteran Man United Beri Respon Nyeleneh!
- Tak Hanya Man City, Paul Pogba Juga Ditolak Real Madrid!
“Sekarang kami berada dalam momen terbaik musim ini. Saya ingin menikmatinya, tetap fokus pada tim saya dengan rekan setim saya, berjuang mengejar gelar Liga Primer,” katanya kepada Independent.
“Saya memenangkannya (Liga Primer) tiga kali dengan rekan setim saya. Saya tahu bagaimana rasanya. Saya ingin merasakan hal itu lagi,” ujar Jesus.
Belakangan, Jesus membuktikan diri jika ia belum sepenuhnya habis. Baru-baru ini, ia sukses memborong empat gol kala City menyudahi perlawanan Watford dengan skor 5-1 pada akhir pekan kemarin. Kemenangan tersebut membuat persaingan mereka dengan Liverpool kembali berlangsung sengit. City masih ungguk satu laga dari the Reds.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com