Ditahan Bangladesh, Shin Tae-Yong Janji Timnas Bakal Lebih Kuat
Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong optimistis skuadnya akan lebih kuar di Kualifikasi Piala Asia 2023 setelah ditahan imbang oleh Bangladesh dengan skor kacamata.
Berlangsung Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6), Indonesia bermain tanpa gol melawan Bangladesh dalam laga persahabatan FIFA. Shin Tae-Yong menilai Indonesia tidak berada dalam kekuatan penuh, sehingga gagal meraih hasil maksimal.
“Tim akan lebih kuat, apalagi nanti akan ada Egy (Maulana Vikry), Ricky (Kambuaya), dan Witan (Sulaeman),” kata Shin Tae-Yong dalam konferensi pers usai pertandingan.
Baca Juga:
- Tiba di Jakarta, Shayne Pattynama Tak Sabar Bela Timmas
- Indonesia Diminta Ikhlaskan Absennya Sandy Walsh & Jordi Amat
- 2 Pemain Keturunan Belanda Ini Siap Perkuat Indonesia U-20
- Demi Lolos ke Putaran Akhir, PSSI Incar Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023?
Diketahui, baik Egy, Ricky, dan Witan merupakan pemain andalan Indonesia di Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021. Akan tetapi, keduanya tak tampil saat Skuad Garuda melawan Bangladesh.
Egy absen karena belum pulih dari cedera. Untuk Ricky dan Witan, keduanya baru saja melaksanakan pernikahan dengan pasangannya masing-masing. Ricky menikah pada Sabtu (28/9), sementara Witan keesokan harinya.
Hasil imbang tanpa gol menjadi hasil akhir pertandingan Timnas Indonesia kontra Bangladesh.
Terus fokus persiapkan laga selanjutnya, Garuda! 💪#KitaGaruda #MeraihImpian #TimnasDay pic.twitter.com/JdKc1XutW0
— PSSI (@PSSI) June 1, 2022
Setelah laga melawan Bangladesh, Timnas Indonesia akan kembali ke Jakarta untuk bersiap terbang ke Kuwait. Rencananya, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan akan terbang ke Kuwait pada Jumat (3/6) esok hari.
Di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung pada 8-14 Juni di Kuwait, Indonesia akan bersaing dengan tuan rumah, Kuwait, Yordania, dan Nepal.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com