Ditanya Soal Mbappe, Ancelotti Bete
Vivagoal – Ligue 1 – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti bete saat ditanya soal Kylian Mbappe yang menjadi target klubnya di bursa musim panas mendatang. ia merasa ada pemain dari timnya yang layak dibicarakan dibanding pemain dari tim lain.
Dalam wawancara pasca Madrid menang 4-0 atas Girona, Minggu (11/2) dini hari WIB, spekulasi soal transfer Mbappe ditanyakan para wartawan. Mantan pelatih Everton itu berang dengan pertanyaan tersebut dan merasa pertanyaan hadir di luar konteks timnya.
“Anda terus menanyakan saya soal pemain dari tim lain. Kami punya pemain terbaik di dunia. Di sini, ada Vinicius Jr, Jude Bellingham, Rodrygo. Setelahnya ada Toni Kroos, Federico Valverde dan Eduardo Camavinga,” urai Carletto seperti diwartakan Get France Football News.
Pembicaraan soal Mbappe memang selalu mengundang pertanyaan dari pewarta yang menanyakan masa depan sang pemain. Namun Ancelotti seakan tak ingin turun dalam pusara rumor dan hanya ingin membicarakan soal timnya.
Baca Juga:
- Barcelona vs Granada: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- AC Milan vs Napoli: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Cedera Usai Cetak Dua Gol, Kebugaran Bellingham Diragukan Jelang Laga Kontra Leipzig
- Gilas Girona Empat Gol Tanpa Balas, Vinicius: Ini Permainan Terbaik Real Madrid Musim Ini
Belakangan, menurut laporan Le parisiens, Mbappe siap menentukan masa depannya di musim panas mendatang. Laman asal Prancis sebelumnya mengklaim ada laporan jika sang pemain bakal memutuskan bergabung ke Real Madrid pasca kontraknya dengan PSG berakhir.
Meski begitu, belum ada pengumuman resmi entah dari sang pemain atau tim yang meminati jassanya. Hal tersebut mau tak mau bakal terus menimbulkan spekulasi dari wartawan hingga mereka mendapatkan jawaban dari pihak-pihak terkait.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com