Salah

Doa Salah Untuk Juara Premier League; Semoga Man City Terpeleset

Fido Moniaga - March 12, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Liverpool dan Manchester City jadi dua tim dengan kans terbesar juara Premier League musim ini. Detail kecil bisa jadi hambatan keduanya untuk bisa juara.

Hingga pekan 30 Premier League musim ini, Manchester City masih berada di puncak klasemen dengan total raihan 74 poin. Di peringkat kedua ada Liverpool yang menempel ketat dengan 73 poin. Terpaut satu angka, delapan laga sisa dipastikan krusial bagi keduanya.

Detail kecil yang gagal mereka maksimalkan bisa jadi bumerang. Liverpool mungkin kini lebih santai karena mereka tak merasakan tekanan sebesar Manchester City yang berada di puncak.

[irp]

Meski demikian Manchester City tentu memiliki keuntungan dari segi pengalaman. Dengan status juara bertahan berikut rekor-rekor yang mereka catatkan musim lalu, bisa jadi para pemain City lebih tenang dalam menghadapi tekanan.

Pemain andalan Liverpool, Mohamed Salah sendiri mengaku jika persaingan musim ini terasa sangat sulit bagi kedua tim. Ia yakin fokus utama saat ini adalah untuk bisa meraih kemenangan dan berharap City terpeleset di laga sisa.

“Kompetisi ini [Premier League] sangat sulit dan kami masih harus menghadapi pertandingan-pertandingan sulit, begitu juga mereka [Manchester City],” ucap Salah dikutip dari Sky Sports.

“Yang bisa anda lakukan saat ini hanyalah memenangkan pertandingan anda dan semoga mereka terpeleset pada satu atau mungkin dua kesempatan, supaya kami bisa menjadi juara.”

Secara pribadi Salah mengaku jika dirinya sudah siap mental untuk menghadapi segala kemungkinan. Ia juga menjamin jika dirinya kini siap menghadapi tekanan yang ada bahkan dengan segala kemungkinan di akhir musim nanti.

[irp]

“Pikiran saya selalu fokus dan saya akui memang ada tekanan, tetapi mental saya kuat dan kami hanya perlu terus melaju.”

“Kita lihat saja apa yang akan kami dapatkan di akhir musim nanti, tetapi secara mental saya sudah siap menghadapi semuanya,” tutup Salah.

Liverpool memang mendapat tekanan besar setelah mereka absen juara liga Inggris sejak 29 tahun terakhir. Meski sudah meraih 18 gelar juara, namun mereka belum sekalipun merasakan trofi juara di era Premier League.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com