Dortmund Angkat Otto Addo Jadi Asisten Pelatih

Dortmund Angkat Otto Addo Jadi Asisten Pelatih

Fido Moniaga - April 19, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Borussia Dortmund mengumumkan bahwa mantan pemain timnas Ghana, Otto Addo resmi ditunjuk sebagai asisten pelatih sekaligus ditugaskan untuk mengembangkan bakat pemain muda di akademi sepakbola mereka.

Addo sebelumnya bekerja sebagai asisten pelatih di Borussia Monchengladbach sejak tahun 2017 silam. Namun kini, Addo dikontrak sebagai asisten untuk Lucien Favre di Dortmund. Konfirmasi itu langsung diberikan oleh manajemen Die Borussen melalui situs resmi klub.

“Addo membawa sesuatu yang sepenuhnya berbeda. Dia adalah seseorang memiliki spesialis untuk mengembangkan bakat muda. Tidak sulit untuk membujuknya agar mau bergabung dengan proyek ini. Dortmund adalah persoalan yang unik dan dia ingin langsung bergabung.” isi pernyataan Dortmund.

[irp]

 

Addo sendiri adalah mantan pemain Borussia Dortmund pada medio 1999 sampai 2005. Ia aktif bermain hingga pensiun di klub Hamburg SV pada tahun 2008. Setelah memutuskan pensiun dari dunia sepakbola, Addo memulai karier kepelatihannya di Hamburg pada tahun 2009 sebagai asisten pelatih.

Setelah itu, dia diberi kesempatan untuk melatih tim utama Hamburg SV, setelah Thorsten Fink dipecat pada tahun 2013 silam. Selang setahun kemudian, dia dipanggil masuk timnas Ghana untuk bekerja sebagai pemandu bakat hingga tahun 2015 silam.

Adapun pekerjaan teknis sebagai asisten coach di Dortmund ini menjadi yang keempat dijabat pria 43 tahun tersebut, setelah memutuskan hengkang dari klub asal Denmark, FC Nordsjælland sebagai head scout yang dijabatnya awal musim panas 2017 lalu.

[irp]

“Senang bisa menjadi asisten tuan Lucien Favre di Dortmund, juga kembali ke klub yang telah memberikan banyak memori menyenangkan.” ucap Addo dikutip dari situs resmi klub.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com