Vivagoal – Bundesliga – Borussia Dortmund membidik striker TSG Hoffenheim, Maximilian Beier, untuk menggantikan peran Niclas Fullkrug yang selangkah lagi akan merapat ke West Ham United. Sudah mendaratkan Serhou Guirassy, die Borussen membutuhkan Beier sebagai pelapis di lini depan.
Black and Yellow tidak berniat melepas Fullkrug setelah mendaratkan Guirassy dari VfB Stuttgart, namun sang pemain berpendapat lain. Menyadari menit bermainnya akan berkurang dengan kehadiran Guirassy, Fullkrug memutuskan hengkang dari Signal Iduna Park.
Striker 31 tahun Timnas Jerman itu sendiri tak sepi peminat. Selain West Ham, Fullkrug juga dilirik Atletico Madrid dan AC Milan, namun pilihan sang pemain jatuh pada tim asal London tersebut.
Diketahui bahwa The Hammers akan mengajukan tawaran fantastis demi mendaratkan Fullkrug ke London Stadium. Dipercaya hanya butuh beberapa pertemuan lagi sebelum akhirnya sang striker resmi merapat ke West Ham.
Baca juga:
- Dibuang Juventus, Inter Mulai Bergerak Dekati Chiesa
- Scamacca Berpotensi Absen Bela Atalanta di Awal Musim 2024/25
- Capai Kesepakatan dengan Tottenham, Milan Segera Daratkan Emerson Royal
- Dibanding ke PSG, De Ligt Kian Dekat Merapat ke United
Dortmund pun tak tinggal diam menanggapi kepergian Fullkrug. Dengan kontrak Sebastian Haller yang sudah berakhir musim panas ini, juga Youssoufa Moukoko yang selangkah lagi akan merapat ke Olympique Marseille, Black and Yellow membutuhkan sosok baru di lini depan.
Ada tiga target yang dibidik Dortmund untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Fullkrug, namun dilansir dari BVB Buzz, Baier jadi target utama klub. Striker Hoffenheim itu juga diincar Bayer Leverkusen, Aston Villa, dan Chelsea sehingga die Borussen harus bergerak cepat jika tak ingin disalip.
Hoffenheim membandrol Beier di angka 25-30 juta Euro. Angka ini jelas bukan masalah bagi Dortmund apabila mereka memperoleh dana besar dari penjualan Fullkrug dan Moukoko.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com