Vivagoal – Bundesliga – Laga der Klassiker antara Borussia Dortmund dan Bayern Munich akan terjadi pada spieltag ke-26 Bundesliga 2022/23. Meskipun belum pernah merasakan, Joao Cancelo yakin jik die Roten bisa menang karena sudah menjuarai Bundesliga 10 kali berturut-turut.
Pekan ini, kita akan diberikan suguhan partai big-match antara Bayern Munich melawan Borussia Dortmund. Laga yang biasa dinamakan der Klassiker ini akan dilaksanakan pada Sabtu (1/4) malam WIB, di Allianz Arena.
Sebelumnya, di pertemuan pertama, Bayern Munich harus puas bawa pulang 1 poin dari markas Dortmund. Mereka harus merelakan 3 poinnya usai Anthony Modeste mencetak gol di injury-time.
Namun, di pertemuan kedua ini, kemenangan menjadi sesuatu yang harus didapatkan Bayern Munich. Pasalnya, mereka berada 1 poin dan 1 tingkat di bawah Dortmund yang saat ini di puncak klasemen Bundesliga 2022/23.
Joao Cancelo memang baru bermain bersama Bayern Munich di musim dingin. Namun, dirinya cukup yakin jika die Roten bisa menang di laga ini hanya berdasarkan 10 gelar berturut-turut yang sudah didapatkan Bayern Munich.
Baca Juga:
- Leon Goretzka Optimistis Dalam Laga Bayern Munich Kontra Borussia Dortmund
- Matthijs de Ligt Masih Terkejut Dengan Pemecatan Julian Nagelsmann Dari Bayern Munich
- Bayern Munich Berniat Bajak Winger 60 Juta Euro Milik Barcelona Ini
- Asa Madrid Datangkan Pilar Leipzig Dipastikan Selesai?
“Saya pikir Dortmund adalah tim yang sangat muda, dengan keinginan yang tinggi, dan banyak pemain pemain bertalenta. Tentunya ini akan menjadi laga yang sangat menyenangkan sampai akhir karena mereka tim yang sangat terorganisir,” ucap Joao Cancelo yang dilansir dari rilis resmi Bundesliga yang didapat Vivagoal.
“Namun, kami harus menunjukkan bahwa kami Bayern Munich. Kami adalah tim yang memenangkan 10 gelar Bundesliga terakhir, dan kami memiliki kewajiban untuk menenangkan itu juga,” tambahnya.
It's time to make a statement 🤜💥🤛
It's time to get real 💯
It's time to reach for the trophy 🏆#DerKlassiker | #Bundesliga pic.twitter.com/tQo3gThBJk
— Bundesliga English (@Bundesliga_EN) March 25, 2023
Dalam 1 dekade atau 10 tahun terakhir, gelar Bundesliga memang hanya dimenangkan oleh Bayern Munich. Namun, jika Borussia Dortmund menang di laga nanti, maka kans untuk die Borussen meruntuhkan dominasi die Roten semakin terbuka lebar.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com