Gregor Kobel Salahkan Dirinya Atas Kekalahan Dortmund di Der Klassiker
Sumber: thestar.com.my

Dortmund Dihancurkan Bayern Munich, Gregor Kobel Salahkan Diri Sendiri

Catrine Mega - April 2, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaGregor Kobel kembali mengisi posisi sebagai penjaga gawang Borussia Dortmund pada laga Der Klassiker di Allianz Arena, Sabtu (1/4) malam WIB kemarin. Sayangnya, sang kiper justru tampil buruk di laga penting kontra Bayern Munich yang berujung kekalahan bagi Die Borussen.

Bertandang ke markas Die Roten sebagai pemuncak klasemen sementara, Dortmund sedang berada dalam performa positif di mana mereka mencatatkan hasil tanpa kekalahan dalam sepuluh laga Bundesliga terakhir.

Sumber: si.com

Rekor positif Die Borussen ini putus di tangan Bayern Munich ketika pasukan Thomas Tuchel membungkam tim tamu 4-2. Kekalahan yang dialami Dortmund pada big match malam WIB kemarin diakui Kobel sebagai salah satu kesalahannya.

Kobel membiarkan golnya kebobolan ketika pertandingan baru berjalan 13 menit. Berniat menepis bola tendangan Upamecano, Kobel justru melakukan blunder yang menyebabkan bola terlepas dari tangannya dan masuk ke gawangnya sendiri.

“Ini adalah hari yang sangat buruk. Saya tak mengerti bagaimana bola bisa lepas dari tangan saya begitu saja,” sesal Kobel, dilansir dari Kicker.


Baca juga:


Sang kiper mengakui bahwa ia merasakan deja vu di laga malam WIB kemarin, tepatnya saat Borussia Dortmund berhadapan dengan Union Berlin di paruh pertama musim kompetisi.

Saat itu Kobel juga baru pulih dari cedera dan melakukan kesalahan di bawah mistar gawang yang menyebabkan FC Union Berlin menang dengan skor 2-0.

“Saya kembali dari cedera sebanyak dua kali dan membuat dua kesalahan besar tepat setelahnya. Sepertinya saya harus melakukan sesuatu agar bisa tampil lebih baik,” tutur Kobel.

“Tim kami bermain cukup baik setelah sempat jatuh-bangun, kami bermain menyerang (untuk mengejar ketertinggalan). Mereka seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol. Sayangnya saya tak bisa membantu tim,” sambungnya. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com