Vivagoal – Berita Bola – Juara Piala Dunia 2018, Prancis gagal meraup poin penuh saat berhadapan dengan Ukraina pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia dini hari tadi. Anthony Martial menjadi juru selamat Prancis, setelah tertinggal terlebih dulu oleh gol Mykola Shaparekno.
Tim Nasional Ukraina harus menjamu sang juara bertahan Piala Dunia, Prancis di NSC Olimpiyskiy dini hari tadi. Sama-sama bermain ketat, kedua tim akhirnya harus mengakhiri pertandingan dengan skor sama kuat 1-1.
Intensitas tinggi dari keduanya sudah terlihat sejak laga dimulai. Baik Prancis maupun Ukraina menunjukan keinginan besar untuk bisa meraup tiga poin penuh pada laga ini.
Saling jual beli serangan pun tak terhindarkan di babak pertama. Namun tuan rumah sukses terlebih dulu unggul atas Prancis, lewat sumbangan gol Mykola Shaparenko pada menit ke-44. Gelandang Dynamo Kyiv itu berhasil menjebol gawang Prancis, yang dijaga oleh Hugo Lloris.
Baca Juga:
- Satu Satunya Rival Besar Untuk Man City di Liga Inggris Musim Ini
- Dikritik Karena Berat Badan, Neymar Malah Tertawa
- Pelaku Rasis Dapat Hukuman, Bellingham Puas
- Pesta Gol! Belanda Hujani Montenegro Dengan Gol Tanpa Balas!
Gol dari Shaparenko itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta sepanjang babak pertama. Namun pasca turun minum, Les Blues tak mau begitu saja memberikan poin penuh pada Ukraina dengan terus melancarkan searang.
Hasilnya, 10 menit babak kedua berjalan, Anthony Martial berhasil mencetak gol ke gawang Ukrainan. Penyerang Man United itu berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang, yang bermula dari sundulan tak sempuran Adrien Rabiot.
Sayangnya, gol dari Martial itu menjadi yang terakhir dari laga ini, meski kedua tim terus berusaha mencetak angka tambahan. Hasil ini tetap mengukuhkan Prancis di peringkat pertama Grup D dengan sembilan poin. Sementara Ukraina masih harus tertahan di peringkat ketiga lewat raihan lima poin.
Selalu update berita bola terbaru seputar Berita Bola hanya di Vivagoal.com