Edin Terzic Puji Performa Para Pemain Dortmund Usai Libas SC Freiburg 5-1
Vivagoal – Bundesliga – Borussia Dortmund kembali meneruskan tren positif mereka saat menjamu SC Freiburg di Signal Iduna Park, Sabtu (4/2) malam WIB. Die Borussen menang dengan skor 5-1 atas 10 pemain Breisgau-Brasilianer.
Kelima gol dari Borussia Dortmund masing-masing dicetak oleh Nico Schlotterbeck (26′), Karim Adeyemi (48′), Sebastian Haller (51′), Julian Brandt (69′), dan Giovanni Reyna (82′). Sementara, gol hiburan dari Freiburg diciptakan Lucas Holer di menit ke-45.
Kemenangan ini menjadi yang keempat kalinya dalam empat laga terakhir Die Borussen sejak memulai kembali persaingan di paruh kedua musim kompetisi 2022/23. Edin Terzic selaku pelatih Dortmund pun memuji performa yang ditunjukkan timnya dalam laga kemarin.
“Kami bermain dengan sangat baik, bertahan dengan baik dan tidak memberikan satu kesempatan pun pada Freiburg pada laga tadi. Kami senang bisa mencetak lima gol tetapi kami tahun harus berusaha lebih baik pekan depan,” tutur Terzic, dilansur dari ESPN.
Baca Juga:
- SC Freiburg Digilas Borussia Dortmund, Christian Streich Nilai Wasit Berat Sebelah
- Mendominasi, Borussia Dortmund Bantai Freiburg Dengan Skor Telak
- Nagelsmann Takkan Percaya Mbappe Absen Saat Hadapi Bayern
- Kevin Trapp Resmi Perpanjang Kontrak Bersama Eintracht Frankfurt
Dortmund punya jadwal yang cukup padat di bulan Februari ini. Mereka akan berhadapan dengan VfL Bochum di babak 16 besar DFB Pokal, Kamis (9/2) dini hari WIB, dilanjutkan dengan laga kontra SV Werder Bremen pada lanjutan pekan Bundesliga 2022/23, Sabtu (11/2) malam WIB.
Tantangan yang lebih besar menanti Die Borussen pada babak 16 besar Liga Champions, di mana Borussia Dortmund akan menjamu Chelsea FC di leg pertama, Kamis (16/2) dini hari WIB mendatang.
A good weekend ahead 😁 pic.twitter.com/Aq0PLzxI3V
— Borussia Dortmund (@BlackYellow) February 4, 2023
Saat ini, Borussia Dortmund duduk di peringkat ketiga klasemen sementara Bundesliga 2022/23 dengan torehan 37 angka, sama dengan Bayern Munich di peringkat kedua yang baru akan bermain kontra VfL Wolfsburg, Minggu (5/1) malam WIB.
Sementara itu, puncak klasemen kembali direbut oleh FC Union Berlin. Tim asal Ibukota Jerman, Berlin, itu menaklukkan 1. FSV Mainz 05 dengan skor 2-1, Sabtu (4/2) malam WIB. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com