Vivagoal – Liga Indonesia – Pandemi corona kini sedang puncak-puncaknya menyelimuti tanah air. Kondisi ini memaksa liga-liga top eropa sementara waktu harus diberhentikan, termasuk Liga 1 2020.
Tak hanya itu, wabah covid-19 juga membuat manajemen Pesut Etam mengambil tegas, yaitu menghentikan segala aktivitas tim.
Farid Abubakar selaku manajer Borneo FC mengaku terpaksa harus mengambil keputusan ini. Pasalnya para pemain sempat jalani latihan untuk persiapan mengarungi laga lanjutan kompetisi Liga 1 2020.
Bahkan mereka juga sudah mengatur jadwal uji coba melawan kontestan Liga 2, Mitra Kukar. Sayangnya skuad Naga Mekes saat ini juga telah meliburkan aktivitas.
“Segala aktivitas terpaksa kami hentikan. Termasuk agenda uji coba juga dibatalkan. Calon lawan yang ingin kami hadapi sudah diliburkan,” jelas Farid dikutip dari laman resmi Liga 1.
Dikatakan Farid, masa libur tim hanya sampai 1 April. Namun jika penyebaran virus Corona tak mereda, pemain tak bisa berlatih makin panjang.
Baca Juga:
-
Selain Individual Training, Inilah Kesibukan Rachmat Irianto!
-
Harapan Dua Pemain Muda PSIS di Situasi Merebaknya Virus Corona
-
Dua Pemain Garuda Select Asal Barito Ini Memilih Jalan yang Berbeda
“Tidak mungkin melakukan aktivitas di situasi sekarang. Kami minta staf pelatih menyusun ulang program pada 1 April,” tambahnya.
Jadwal semula, Borneo FC bakal menantang Arema FC (3/4) di Malang. Namun hingga kini operator kompetisi belum merilis kepastian liga berlanjut. Walhasil sebagian klub memilih meliburkan pemainnya.
“Ya ini hanya kebijakan klub meliburkan pemain. Kalau semua sudah kondusif baru bisa berkompetisi lagi,” pungkasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com