Fahri Husaini

Elite Pro Academy Berdampak Langsung Pada Timnas U-19

Dimas Sembada - September 27, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Timnas Indonesia U-19  saat ini sedang melakukan pemusatan latihan untuk melakoni laga kualifikasi Piala Asia U-19 2020 mendatang. Indonesia sendiri tergabung di grup K bersama Korea Utara, Hongkong dan Timor Leste.

Rencananya Garuda Muda terlebih dulu akan menggelar laga uji coba kontra Cina sebanyak dua kali di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (17/10) dan Stadion I Wayan Dipta, Bali (20/10).

Di pemusatan latihan perdananya, Fakhri Husaini, pelatih Timnas U-19 mengaku belum fokus pada penerapan taktik. Dirinya mengaku memantau kondisi  fisik para pemainnya terlebih dahulu. 

Baca Juga: Dua Raksasa Eropa Berminat Jadi Klub Terakhir CR7

“Di pemusatan latihan pertama ini, saya hanya banyak melihat sejauh mana tingkat kebugaran para pemain. Ternyata tidak mengecewakan karena semua rata-rata ikut kompetisi Elite Pro,” pungkas Fakhri.

Terjaganya fisik Garuda Muda dinilai Fakhri sebagai sebuah kelebihan. Baginya hal ini bakal jadi modal penting untuk menjajal laga kualifikasi nanti. 

“Ini jelas jadi modal yang sangat berharga buat kami dalam menjalankan program-program berikutnya. Apalagi kan kami sedang mempersiapkan tim untuk melakoni dua laga uji coba melawan Cina tuk kualifikasi Piala AFC U-19,” tandasnya.

Selalu update berita Liga Indonesia terbaru hanya di Vivagoal.com