Endrick Akui Banyak Belajar dari Legenda Barcelona
Vivagoal – La Liga – Calon punggawa Real Madrid, Endrick mengaku dirinya banyak belajar dari legenda Barcelona, Luis Suarez. Ia juga banyak terinspirasi dari berbagai penyerang kelas dunia lain, termasuk Karim Benzema.
Pasca hanya mendatangkan Joselu Mato di bursa musim panas kemarin guna menggantikan Karim Benzema, Madrid sudah mengunci Endrick yang berpotensi datang di bursa musim panas mendatang guna memperdalam barisan lini serang tim bersama Vinicius Jr, Rodrygo Goes hingga Jude Bellingham.
Dalam sebuah wawancara bersama Marca, Endrick sempat ditanya penyerang terbaik menurutnyya. Ia memilih Benzema sebagai contoh yang paling bersinar. Ketiadaan Big Benz, menurutnya amat dirasakan Madrid.
“Karim Benzema memiliki segalanya untuk menjadi penyerang yang sempurna. Namuns aat ini ia berada di Arab Saudi setelah bertahun-tahun bermain untuk Real Madrid. Ia paha bagaimana cara untukbermain sempurna di setiap laga. Ia sangat spektakuler. Selain itu, Harry Kane dan Erling Haaland adalah contoh kualitas sempurna yang harus ada jika anda bicara soal striker,” ucap Endrick.
Baca Juga:
- Lyon Bidik Rade Krunic untuk Perkuat Lini Pertahanan
- Barcelona Koleksi Poin Terbanyak di LaLiga Sepanjang Tahun 2023
- Kemenangan Penting Dalam Misi AS Roma Finish di Empat Besar
- Lukaku Bantah Unggul Jumlah Pemain Mudahkan Roma Kalahkan Napoli
Endrick juga menjadikan Luis Suarez sebagai inspirasinya. Legenda Barcelona dan mantan penyerang Atletico Madrid lumayan dekat dengan Endrick lantaran keduanya bermain bersama di Serie A Brasil. El Pistolero sempat mentas di Gremio.
“Saya banyak menyaksikan pertandingan Luis bersama Barcelona. Saya mengingat golnya melawan PSG pasca mengalahkan Thiago Silva dan David Luis. Saya banyak belajar darinya dan ia sangat memberikan kontribusi besar bagi sepakbola Brasil,” tambahnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com