Ferrari Tak Kunjung Dilepas Persija ke Timnas U-20, Shin Tae-yong Pasrah
Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo di pekan ke-2 BRI Liga 1 2022/23. Pertandingan dimenangkan oleh Macan Kemayoran dengan skor akhir 2-1 dalam laga yang berlangsung di Stadion Patriot Chandrabaga pada Minggu (31/1) sore WIB. Foto: VIVAGOAL/Dimas Edi Sembada

Ferrari Tak Kunjung Dilepas Persija ke Timnas U-20, Shin Tae-yong Pasrah

Muhammad Ilham - February 17, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Penggawa Persija Jakarta, Muhammad Ferrari, masih belum hadir di Timnas Indonesia U-20 kontra Timnas Fiji U-20, Jumat (17/2) malam WIB. Hal tersebut membuat pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, pasrah.

Timnas Indonesia U-20 tampil di International Friendly Match U-20 melawan 3 negara, yakni Timnas Fiji, Guatemala, dan New Zealand. Dalam laga perdananya melawan Timnas Fiji, skuad Garuda Muda sukses menang dengan skor 4-0 pada Jumat (17/2) malam WIB, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Di laga tersebut, pelatih Timnas, Shin Tae-yong, menurunkan 23 pemain. Menariknya, hanya 7 dari 9 pemain Persija Jakarta yang masuk ke dalam skuad Garuda Muda melawan Fiji. 2 pemain yang tidak masuk ke dalam daftar susunan, salah satunya Muhammad Ferrari.

Saat konferensi pers pasca laga, Shin Tae-yong mengonfirmasi jika Persija Jakarta selaku klub Ferrari masih belum melepasnya. Padahal, tim-tim lain sudah melepas pemain mereka.


Baca Juga:


“Untuk Ferrari, saya merasa sangat tidak adil. Semua klub sudah lepas pemain-pemainnya ke Timnas, tetapi hanya Persija Jakarta yang tidak lepas,” kata Shin Tae-yong.

Ia menambahkan jika keputusan Persija untuk menahan Ferrari di timnya itu sangat tidak adil. Untuk itu, ia memohon agar Persija segera melepas Ferrari supaya tidak ada protes dari tim-tim yang sudah mengirim pemainnya.

Ferrari Tak Kunjung Dilepas Persija ke Timnas U-20, Shin Tae-yong Pasrah
Indonesia U-20 vs Fiji U-20 dalam International Friendly Match U-20, Jumat (17/2) malam WIB, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

“Ini karena tidak ada regulasi di Timnas, jadi sangat tidak masuk akal. Saya memohon agar Ferrari secepatnya bisa dilepas agar tidak ada klub yang protes terhadap Timnas,” tambahnya.

International Friendly Match U-20 sendiri digunakan oleh Shin Tae-yong sebagai ajang latihan sebelum berangkat ke Uzbekistan untuk Piala AFC U-20 2023 pada 1-18 Maret 2023. Tidak hanya itu, Timnas U-20 yang bertanding di sini juga dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com