Gagal Tembus Piala Dunia 2022, Begini Kelanjutan Nasib Zlatan Ibrahimovic
Vivagoal β Serie A β Pemain AC Milan dan Timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic gagal menghantarkan negaranya menembus Piala Dunia 2022. Akan tetapi hal tersebut tidak menyurutkan semangatnya untuk terus bermain sepakbola.
Seperti yang diketahui Swedia gagal menembus Piala Dunia 2022 karena mereka harus kalah dari Polandia pada Rabu (30/3). Dalam laga tersebut Polandia berhasil membobol gawang Swedia dua kali tanpa balas berkat gol dari Robert Lewandowski dan Piotr Zielinski.
Zlatan Ibrahimovic sendiri merupakan salah satu pemain di Timnas Swedia. Saat itu ia baru dimasukan pada menit ke 80 di mana skuatnya sudah ketinggalan dua gol dari Polandia.
Baca Juga:
- Inter Sudah Bertemu dengan Pihak Paulo Dybala?
- Tim Tradisional Italia Siapkan Dana Besar untuk Punggawa Real Madrid
- Mancini: Zaniolo Harus Belajar Main dengan Orang Lain
- Dana Besar Siap DIkucurkan United untuk Mesin Gol Roma
Menariknya, meski gagal untuk menghantarkan timnasnya ke Piala dunia 2022. Ibrahimovic akhirnya malah memberikan isyarat apabila ia akan terus bermain sepak bola meski usianya yang sudah tak muda lagi.
“Selama saya bisa tetap bermain dan juga memberikan kontribusi saya berharap begitu, saya akan melanjutkan apa yang saya bisa,β kata Ibrahimovic dikutip dari ANSA.
βAnda tidak akan mendapatkan komentar lagi dari saya, hanya karena tim kami tidak menang serta tak lolos piala dunia. Saya akan terus bermain selama mungkin, selama saya bisa mendapatkan hasil saya ingin mengakhiri karier saya tanpa menyesal,β pungkasnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com