Site icon Vivagoal.com

Gundogan Sebut Kehadiran Nagelsmann Berdampak Positif bagi Jerman

Gundogan Sebut Kehadiran Nagelsmann Berdampak Positif bagi Jerman

Sumber: Bavarian Football Works

Vivagoal Euro 2024Ilkay Gundogan mengakui Julian Nagelsmann memberikan pengaruh positif bagi Timnas Jerman selama delapan bulan terakhir. Kehadirannya menumbuhkan harapan untuk suporter der Panzer pada pagelaran Euro 2024 mendatang.

Setelah Jerman tersingkir pada dua periode beruntun Piala Dunia serta hanya bertahan sampai babak 16 besar Euro 2020 lalu, fans Jerman mulai menyangsikan tim kesayangannya bisa memberikan perbedaan pada turnamen mendatang.

Sumber: GOAL

Meski demikian masuknya Nagelsmann menggantikan Hansi Flick sejak Maret tahun lalu memberikan angin segar bagi tuan rumah. Gundogan sendiri mengakui bahwa sang pelatih menghadirkan harapan di tim.

“Dia membawa struktur ke dalam tim. Dia punya ide yang jelas tentang apa yang diinginkannya tanpa menghilangkan ketenangannya dalam menghadapi tim. Dan saya merasa mereka (tim pelatih) selalu menaruh kepercayaan pada pemain,” tutur Gundogan, dilansir dari UEFA.


Baca juga:


Rasa percaya yang diberikan Nagelsmann dan tim kepelatihannya diakui Gundogan berdampak positif pada tim. Pasalnya hal tersebut mendorong para pemain untuk membayarnya dengan meraih kemenangan.

“Kami tahu tak semua akan berakhir dengan sempurna, kami tahu akan membuat kesalahan, tapi kami selalu merasakan dukungan pelatih di belakang tim. Kepercayaan itu membuat kami bertekad untuk memberikan yang terbaik demi membayar kepercayaan yang diberikan pada kami.”

Timnas Jerman akan membuka pertandingan di Euro 2024 melawan Timnas Skotlandia, Sabtu (15/6) dini hari WIB. Setelah itu berturut-turut die Mannschaft akan menghadapi Timnas Hungaria dan Timnas Swiss sebelum memastikan tempat ke babak 16 besar.

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version