Hadapi Australia, Nova Arianto Ingin Timnas U-16 Tampil Tanpa Beban
Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, menyambut semifinal Piala AFF U-16 2024 dengan antusias. Ia ingin tim asuhannya tampil tanpa beban saat menantang Australia.
Timnas U-16 yang berstatus juara grup A memang harus bertemu pemuncak klasemen grup B, Australia. Laga semifinal ini akan berlangsung di Stadion Manahan, Senin (1/7) pukul 19.30 WIB.
Laga ini menjanjikan tontonan menarik. Indonesia dan Australia memang diunggulkan sebagai favorit juara.
View this post on Instagram
Timnas U-16 sedikit diuntungkan karena akan mendapat dukungan penuh suporter. Namun hal ini juga bisa menjadi sebuah beban tersendiri bagi Mathew Baker dan kawan-kawan.
Nova Arianto menyadari kemungkinan tersebut. Maka dari itu, ia sangat memperhatikan kondisi mental pasukannya jelang melakoni laga krusial ini.
Baca Juga:
- Timnas U-19 Ditaklukkan PON Sumut, Indra Sjafri Beri Penjelasan
- Prancis vs Belgia: Prediksi, Jadwal dan Link Streaming
- Hanya Raih 41% Kemenangan Bersama Ratchaburi, Carlos Pena: Itu Sukses Besar!
- Rizky Ridho, Witan Sulaeman, dan Ferrari Dipastikan Bertahan di Persija
“Pertandingan melawan Australia tentu tidak mudah buat kami. Seluruh pemain sudah siap untuk laga besok dan menampilkan permainan terbaik,” kata Nova Arianto.
“Kami berharap pemain bermain tanpa beban. Apalagi saat ini seluruh pemain mengalami perkembangan yang positif sejak laga perdana di turnamen ini.”
Timnas U-16 tampil menjanjikan sepanjang fase grup. Menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan, mencetak 12 gol dan hanya kebobolan sekali menjadi modal yang sangat bagus.
Namun penampilan Australia juga tak kalah mentereng. The Joeys mampu mencetak 14 gol tanpa kebobolan meski sempat bermain imbang kontra Thailand.
Pemenang pertandingan ini akan melaju ke final untuk memperebutkan gelar juara. Sementara tiket partai puncak lainnya diperebutkan Vietnam dan Thailand.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com