Vivagoal – Liga Champions – Pelatih Bayern Munich, Hansi Flick menyatakan kalau ia tetap akan menggunakan strategi serang agresif. Terutama setelah pencapaian yang berhasil didapatkan oleh Bayern di Liga Champions.
Eksekusi penalty dari Robert Lewandowski dan gol di babak kedua. Oleh Eric Choupo Moting telah sukses membuat Bayern Munich menang 2 – 1 atas Lazio di leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada Rabu (17/3/2021) kemarin.
Dengan hasil tersebut maka Die Roten unggul agregat 6 – 2, setelah di leg pertama berhasil menang 4 – 1.
Baca Juga:
- Real Sociedad Dihujani Gol Oleh Manchester United, Kemenangan Telak Setan Merah
- Ribery: Bayern Munchen Bisa Juara Liga Champions Lagi
- Bayern Munich Kubur Harapan Lazio Di Liga Champions
- CEO Bayern Sudah Gila Jika Melepas Flick
Agresi tinggi merupakan strategi yang paling tepat untuk Bayern
Dalam keterangannya baru – baru ini, Hansi mengatakan bahwa serangan dari timnya sangat kuat meski itu beresiko cukup tinggi.
Mengingat permainan Bayern seolah seperti tengah bertahan dari depan yang kerap membuat lawan mendapatkan peluang.
Namun ia mengakui jika dengan cara tersebut maka timnya bisa tetap melaju dengan kemenangan. Maka tak mengapa bila harus kebobolan sesekali asalkan bisa menuntaskan tujuan akhir mereka.
Penampilan yang apik dari Robert Lewandowski
Dalam pertandingan tengah pekan lalu, Lewandowski mampu memperdaya Pepe Reina dari titik penalti. Hal itu terjadi setelah pelanggaran yang dilakukan Vedat Muriqi terhadap Leon Goretzka pada menit ke-31.
Gol tersebut juga sekaligus menjadi yang ke-73 di Liga Champions untuk pemain asal Polandia itu. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com