Hanya Raih 41% Kemenangan Bersama Ratchaburi, Carlos Pena: Itu Sukses Besar!
Pelatih anyar Persija Jakarta, Carlos Pena. Foto: VIVAGOAL/Muhammad Ilham

Hanya Raih 41% Kemenangan Bersama Ratchaburi, Carlos Pena: Itu Sukses Besar!

Muhammad Ilham - June 29, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih anyar Persija Jakarta, Carlos Pena, dikritik netizen lantaran hanya memiliki 41% kemenangan bersama tim sebelumnya, Ratchaburi FC. Namun, ia menganggap hal itu sukses besar.

Persija resmi merekrut mantan pelatih Ratchaburi, Carlos Pena, sebagai pengganti Thomas Doll di musim 2024/25. Sayangnya, belum sempat melatih, dirinya sudah mendapatkan kritikan pedas dari para netizen Indonesia.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Pasalnya, pelatih asal Spanyol tersebut hanya mencatatkan 41% ratio kemenangan bersama Ratchaburi. Dari catatan Transfermarkt, Carlos Pena hanya meraih 14 kemenangan, enam imbang, dan 15 kekalahan dari 35 pertandingannya di tim sebelumnya.

Namun, Carlos Pena tetap menganggap hal itu sebuah kesuksesan besar lantaran Ratchaburi memiliki target untuk lolos dari jurang degradasi. Tapi, ia bisa mengangkat tim itu ke peringkat enam, bahkan sampai perempat final Thai League Cup.


Baca Juga:


“Menurut saya, musim terakhir saya bersama Ratchaburi itu sukses besar karena mereka membuat tim yang bisa berjuang untuk degradasi dan kami berakhir peringkat keenam. Lalu, saya juga mengantarkan mereka ke perempat final Thai League Cup, jadi itu sukses besar,” kata Carlos Pena dalam konferensi pers Persija, Sabtu (29/6) sore WIB, di Sawangan, Depok.

Akan tetapi, catatan tersebut tidak ingin ia raih bersama Persija karena Macan Kemayoran dibentuk untuk menjadi juara. Untuk itu, Carlos Pena berharap para The Jakmania, suporter Persija, percaya dengannya.

Hanya Raih 41% Kemenangan Bersama Ratchaburi, Carlos Pena: Itu Sukses Besar!
Pelatih anyar Persija Jakarta, Carlos Pena.
Foto: VIVAGOAL/Muhammad Ilham

“Tentunya ini tidak sama seperti tim yang punya 41% rekor kemenangan, tim ini (Persija) tidak dibentuk seperti itu. Saya pikir tim ini dibentuk untuk bertarung menjadi juara.”

“Tapi, saya memohon satu hal, jangan nilai saya sekarang. Nilai saya saat saya telah mengakhiri waktu saya di Persija.”

“Lalu, kita bisa berbicara mengenai angka dan performa saya di sini. Sekarang, waktunya untuk mempercayai saya, waktunya untuk bekerja, waktunya untuk mempersiapkan tim untuk liga nanti, dan jangan khawatirkan saya,” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com