SPFC

Manajemen SPFC Minta Ini Pada Punggawa Asingnya

Dimas Sembada - April 22, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaManajemen Semen Padang FC mengaku berharap banyak pada semua pemain asing yang sudah mereka kontrak. Manajemen ingin para punggawa asing ini  bisa memberikan kontribusi besar buat tim pada musim kompetisi Liga 1 2019 mendatang.

Semen Padang sudah mengontrak empat pemain asing baru,  yakni Shukurali Pulatov dan Mario Barcia yang berposisi sebagai gelandang bertahan. Serta ada Karl Max Barthelemy sebagai penyerang dan Jose Sardon di posisi gelandang serang.

CEO PT. Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Rinold Thamrin mengatakan bahwa pihaknya menyimpan harapan besar dengan semua pemain asing yang ada. Rinold khususnya berharap banyak pada Jose Sardon.

 

[irp]

“Kami tentunya berharap dengan kehadiran pemain asing dalam skuat, khususnya Jose Sardon bisa mengangkat prestasi dan moral tim untuk kompetisi mendatang. Pastinya akan berlangsung berat dan keras,” ujar Rinold.

Jose Sardon sendiri mengaku antusias bisa bermain di Indonesia dan memperkuat Semen Padang. Ia berjanji akan berusaha keras membawa Semen Padang bersaing di papan atas Liga 1 2019.

“Menurut saya, Semen Padang adalah tim besar di Indonesia, dengan reputasi yang panjang dan dihuni oleh sejumlah pemain hebat. Saya bertekad akan mencoba memberikan penampilan terbaik agar bisa membawa tim ke posisi teratas Liga 1,” tegas Sardon.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com