Site icon Vivagoal.com

Harga Seluruh Pemain Real Madrid yang Dipinjamkan ke Klub Lain Bikin Geleng-Geleng Kepala!

Harga Seluruh Pemain Real Madrid yang Dipinjamkan ke Klub Lain Bikin Geleng-Geleng Kepala!

VivagoalLa Liga – Pasca merampungkan proyek Los Galacticos Jilid III di bursa transfer musim panas kemarin, Real Madrid mengalami surplus pemain. Agar para pemainnya tetap bermain maksimal, meminjamkan mereka ke tim lain adalah opsi terbaik. Namun, taukah anda jika total harga pemain yang dipinjamkan Madrud mencapai empat triliun rupiah?

Merujuk pada laporan The International Centre for Sports Studies, Real Madrid berada di posisi teratas jika menilik dari valuasi transfer. Berbagai pemain yang dipinjamkan Madrid ke tim lain menyentuh angka 261.7 Juta Euro atau setara dengan Rp 4 Triliun.

Angka tersebut sedikit banyak menyamai pengeluaran klub untuk mendatangkan pemain sekelas Eden Hazard, Jovic, Militao, Mendy, Rodrygo, Kubo, Soro, dan Areola.

Gelandang yang dipinjamkan ke Arsenal, Dani Ceballos berada di posisi teratas sebagai pemain pinjaman Madrid paling mahal. Beasarkan laman transfermarkt, harga sang pemain menyentuh nilai 65,7 juta euro.

Baca Juga: Wonderkid Madrid Shock Karirnya Melesat Lebih Cepat

Berikutnya ada Martin Odegard. Wonderkid Norwegia dalam beberapa musim terakhir memang dipinjamkan ke tim lain guna mengembangkan permainan. Kini ia berada di Real Sociedad dan memiliki harga jual 57.3 Juta Euro.

Sementara di tempat lain tersemat nama Achraf Hakimi yang tengah dipinjamkan ke Dortmund. Ia sudah membuktikan diri dengan tampil gemilang bersama Die Borrusen. Hakimi memiliki harga 39 Juta Euro. Teranyar, Takefusa Kubo pun tak luput dari skema peminjaman. Messi Jepang kini bermain untuk Real Mallorca

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version