Vivagoal – La Liga – Valencia sukses meruntuhkan dominasi Borussia Dortmund di ajang pra-musim. Los Che sukses menang dengan skor meyakinkan 1-3 dalam laga yang dihelat di Cashpoint Arena, Selasa (19/7) dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, kedua tim sama-sama mencoba menguasai jalannya laga dengan skema ball possesion. Di akhir babak pertama, Los Che sukses membuka keunggulan di menit ke-40 melalui aksi Goncalo. Gol tersebut bertahan hingga turun minum.
Things learnt watching Dortmund vs Valencia
-Hummels is washed
-Valencia are winning the champions league
-BVB are nothing without Haaland
-Valencia have the better kits— The Derpá (@DerpMactavish) July 18, 2022
Di babak kedua, Dortmund menyakaman kedudukan lewat sepakan 12 pas Marco Reus. Namun enam menit berselang, Marcos Andre kembali membuat tim tamu unggul 2-1. Empat menit berselang, Guedes mencetak gol keduanya dan memastikan Los Che menang dengan skor 1-3 atas Die Borussen.
Baca Juga:
- Takefusa Kubo Resmi Gabung Real Sociedad
- Kehadiran Lewandowski Hadirkan Suasana Baru di Ruang Ganti Barcelona
- Atletico Resmi Pinjamkan Wonderkidnya ke Real Zaragoza
- Alasan Robert Lewandowski Memilih Untuk Bergabung Dengan Barcelona
Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Dortmund di ajang pra-musim. sebelumnya, mereka sempat mengalahkan beberapa tim papan bawah Jerman macam Luner SV, Dresden dan Verl yang berhasil dikalahkan Dortmund dengan skor mencolok.
Terdekat, Valencia bakal melanjutkan laga pra-musim melawan St Gallen (Swiss) pada 21 Juli dan VFB Stuttgart, tiga hari berselang. Sementara Dortmund bakal bersua dengan Villarreal pada 23 Juli dan bersua TSV 1860 Munich di babak pertama DFB-Pokal.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com