Debut Gila Marc Guiu di Barcelona 23 Detik Langsung Bikin Gol di Tembakan Pertama
Marc Guiu, Foto: dok Twitter @LaLigaEN

Sensasi Marc Guiu: Baru 17 Tahun, Bikin Gol dan Rekor Cuma 23 Detik Debut di Barcelona

A Hendra - October 23, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – LaLiga – Keberadaan Xavi Hernandez sebagai pelatih Barcelona memberi harapan buat semua pemain muda didikan akademi La Masia. Setelah ada sosok Lamine Yamal yang fenomenal di awal musim, kini muncul Marc Guiu yang begitu mengejutkan di laga debutnya.

Ya, Marc Guiu hanya membutuhkan waktu kurang dari 23 detik untuk mencetak gol pada laga debutnya bersama tim senior Barcelona. Momen spektakuler itu terjadi kala Blaugrana melakoni laga pekan ke-9 LaLiga Spanyol dengan menjamu Athletic Bilbao di Spotify Camp Nou, Senin (23/10) dinihari WIB.

Setelah terus bermain imbang tanpa gol selama satu jam lebih laga berlangsung, Xavi Hernandez memutuskan untuk menarik keluar Fermin Lopez dengan memasukkan Marc Guiu pada menit ke-79. Pada laga itu sendiri, Xavi memang tidak punya banyak opsi karena skuadnya tengah dihantam badai cedera yang membuat hanya ada 11 pemain utama tersedia.

Sensasi Marc Guiu: Baru 17 Tahun, Bikin Gol dan Rekor Cuma 23 Detik Debut di Barcelona
Marc Guiu, Foto: dok Goal

Tapi secara mengejutkan, perjudian Xavi tersebut ternyata sukses membuahkan hasil yang mengagumkan. Marc Guiu mencetak satu-satunya gol di laga itu sekaligus jadi gol kemenangan Blaugrana atas Athletic Bilbao.

Kian mencengangkan karena Guiu bikin gol tersebut hanya 23 detik berada di atas lapangan dengan baru melakukan dua sentuhan dan telah berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada tembakan pertama. Dikutip dari situs resmi Barcelona, kesaktian Guiu sekaligus membuatnya masuk buku rekor klub.


Baca Juga:


Ya, dalam usia 17 tahun 291 hari, Guiu tercatat sebagai pemain termuda yang mencetak gol untuk Barca pada laga debutnya di LaLiga Spanyol di abad ini. Ia sekaligus menjadi pemain muda kedua setelah Lamine Yamal (16 tahun 87 hari) yang sudah berhasil bikin gol untuk Blaugrana.

Secara keseluruhan, Marc Guiu juga menahbiskan diri sebagai pemain termuda kedua yang bisa mencetak gol pada laga debutnya di LaLiga setelah Fabrice Olinga melakukannya di Malaga saat menjebol gawang Celta Vigo pada 2012 silam dalam usia baru 16 tahun.

Marc Guiu, yang merupakan pemain akademi La Masia dan sebetulnya baru sekali dimainkan di Barcelona B tapi langsung menggebrak dalam kiprahnya di tim senior.

Secara keseluruhan, menurut catatan di situs resmi El Barca, Marc Guiu adalah produk akademi La Masia yang ke-14 diberi kesempatan tampil di tim senior Barcelona pada era kepelatihan Xavi Hernandez setelah Ilias Akhomach, Ferran Jutglà, Álvaro Sanz, Estanis Pedrola, Mika Mármol, Bellerín, Iñaki Peña, Marc Casadó, Chadi Riad, Aleix Garrido, Angel Alarcón, Lamine Yamal dan Fermin Lopez.

“Itu adalah kemenangan yang diperjuangkan dengan susah payah. Kami tahu Athletic merupakan lawan yang tangguh. Mereka sangat kuat. Marc, pemain La Masia, membuat perbedaan bagi kami. Saya senang untuknya dan untuk tiga poin, yang mana itu sangat penting.” ucap Xavi Hernandez dilansir dari Football Espana.

“Saya memikirkannya karena dia punya tujuan, semangat, dan saya secara pribadi menyukainya. Saya tidak punya masalah untuk pergi ke akademi, justru sebaliknya. Saya memberikan kepercayaan diri yang diberikan Barcelona ketika saya berusia 17-18 tahun.” jelasnya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com