Kapan Kembali ke Milan, Ibra?

Ibra Siap Lebih Galak Kepada Temannya di Milan, Kenapa?

Fachrizal Wicaksono - January 4, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Zlatan Ibrahimovic sadar jika untuk meraih hasil maksimal harus diimbangi dengan kerja keras. Oleh karena itu ia siap bersikap lebih galak kepada rekannya di Milan.

Milan resmi menjadikan Ibrahimovic sebagai rekrutan pertama mereka pada musim dingin ini. Ibra didatangkan dengan status bebas transfer berikut kontrak enam bulan dengan opsi perpanjangan satu musim.

Kedatangan kedua kalinya Ibra ke Milan dibarengi dengan harapan untuk bisa membawa Milan kembali bangkit. Bukan tanpa alasan, mengingat bomber asal Swedia itu dulu pernah membawa Milan meraih Scudetto pada saat masih bermain di San Siro.

Baca Juga: 5 Fakta Michel Platini, Legenda Juventus

Kini misi Ibra tentu sangat berat mengingat Milan tengah terpuruk di papan klasemen. Pemain berusia 38 tahun itu kemudian berjanji akan bersikap lebih galak dari sebelum-sebelumnya demi mengeluarkan potensi terbaik para pemain di Milan.

“Saya akan lebih galak dari sebelum-sebelumnya. Mereka sudah tahu saya seperti apa, bagaimana saya berlatih dan bermain di setiap pertandingan,” kata Ibrahimovic dilansir dari Daily Mail.

“Anda harus bekerja keras. Anda harus memahami bagaimana rasanya menderita, jika tidak maka anda tak bisa mencapai potensi maksimal yang ada dalam diri anda,” imbuhnya.

“Tidak semua orang senang menderita tetapi saya selalu siap untuk itu…dan saya berharap banyak kepada rekan satu tim saya,” ungkap Ibrahimovic.

Milan sendiri akan memainkan laga perdananya di tahun 2020 menghadapi Sampdoria di San Siro, Senin (6/1), dalam lanjutan Serie A. Kemungkinan laga tersebut akan menjadi debut Ibra di Milan nanti.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com