Timnas Indonesia vs Australia
Sumber: PSSI

Indonesia Vs Australia: Garuda Tak Boleh Ulangi Kesalahan di Piala Asia

Taufik Hidayat - September 8, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaTimnas Indonesia harus tampil sempurna untuk bisa mengalahkan Australia. Skuad Garuda tak boleh mengulangi kesalahan yang dilakukan pada Piala Asia 2023 lalu.

Indonesia dijadwalkan menjamu Australia pada lanjutan Grup C Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9).

Demi menjaga peluang lolos ke putaran final, Indonesia wajib memaksimalkan semua laga kandang. Kemenangan kontra Australia pun menjadi harga mati.

Masalahnya, Indonesia punya rekor buruk saat bertemu Australia. Skuad Garuda hanya mampu mengemas satu kemenangan dari 19 kali pertemuan.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Nasib tragis bahkan dialami Indonesia pada pertemuan terakhir kontra Australia. Momen itu terjadi pada babak 16 Besar Piala Asia 2023, Januari silam.

Dalam pertandingan tersebut, kedua tim berduel dengan seimbang. Namun Indonesia harus takluk dengan skor telak 0-4.

Hasil tersebut tak lepas dari kecerobohan lini pertahanan Indonesia. Jordy Amat dan kawan-kawan seperti sangat kesulitan meredam umpan-umpan silang dari pemain Australia.


Baca Juga:


Hal itu terbukti dari tiga gol terakhir Australia yang diawali umpan silang. Sementara Shin Tae-yong menilai gol pertama yang terjadi karena bunuh diri Elkan Baggott membuat jalannya pertandingan jadi berbeda.

“Kami belajar banyak dari pertandingan ini. Jujur, jika menilai kinerja tim kami, pertandingan hari ini adalah pertandingan terbaik di antara empat pertandingan terakhir,” kata Shin Tae-yong usai laga ketika itu.

“Sayangnya, gol pertama adalah hasil dari defleksi pemain belakang kami sendiri. Jika kami tidak kebobolan gol yang tidak beruntung itu, seluruh permainan bisa berubah.”

Pelatih Australia Akui Indonesia Bukan Lawan yang Mudah
Sumber: PSSI

Shin Tae-yong tentu belum lupa pelajaran yang didapatkannya dari kekalahan kontra Australia. Selain pertahanan, lini depan juga harus bisa tampil lebih efektif.

Apalagi kekuatan Timnas Indonesia kini bertambah kuat dengan datangnya sejumlah pemain keturunan baru. Kemenangan atas Australia tampaknya bukan hal yang mustahil lagi.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com