Inggris Imbang Lawan Slovenia, Southgate Tak Paham Mengapa Fans Kecewa
Sumber: Sky Sports

Inggris Imbang Lawan Slovenia, Southgate Tak Paham Mengapa Fans Kecewa

Heri Susanto - June 26, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal –  Euro 2024 – Inggris hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Slovenia dalam laga terakhir Grup C Euro 2024, Rabu (26/6) dini hari WIB. Gareth Southgate mengklaim jika ada situasi yang tak biasa dari fans untuk timnya meski Tiga Singa sudah pastikan diri lolos ke fase berikutnya.

Pasca laga berakhir, fans Inggris melempar gelas plastic sisa bir ke lapangan. Mereka juga menyoraki performa tim pasca permainan yang dirasa mengecewakan dalam tiga laga yang telah dimainkan. Ketika melawan Slovenia, barisan penyerangan mereka tak mampu menebus ketatnya pertahanan tim peringkat 57 FIFA itu.

Meski begitu, tim Tiga Singa sudah memastikan diri lolos ke fase gugur dengan status juara Grup C.  Namun kemarahan dari fans nampak terlihat pasca laga berakhir. Ia sempat menyalami fans namun rentetan gelas plastik yang mengarah kepadanya tak terhindarkan.

Inggris Imbang Lawan Slovenia, Southgate Tak Paham Mengapa Fans Kecewa
Sumber: Sky News

“Saya memahami fans kecewa. Namun saya menerima hal yang tak biasa. Tak pernah ada perlakuan seperti itu kepada tim yang lolos ke fase berikutnya,” urai Southgate pasca laga, seperti diwartakan the Guardian.


Baca Juga:


Southgate merasa jika saat ini ada ekspektasi yang lebih besar bagi Inggris dibanding keikutsertaan mereka di turnamen sebelumnya. Hal tersebut, menurutnya menjadi sesuatu yang tak bisa terhindarkan lagi pasca tampil gemilangnya tim tiga Singa di Euro 2020 atau Piala Dunia 2022 lalu.

Mereka sudah memastikan diri lolos ke fase 16 besar dan akan bertemu salah satu dari Belanda atau tim peringkat tiga dari Grup E seperti Rumania, Belgia, Slovakia atau Ukraina di fase berikutnya. Southgate harus merubah sedikit kekecewaan fans agar suasana positif masih tetap terasa.

“Saya saat ini dalan posisi yang bagus. Ketika kamu memiliki momen seperti ini, saya meminta pada pemain untuk tak takut dan berterima kasih pada fans. Pekerjaan saya adalah terus memberikan ayng terbaik bagi tim. Saya senang dengan apa yang ditunjukan tim dalam beberapa waktu belakangan,” timpalnya.

Selalu update berita terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com