Jadi Aset Panas, Dua Raksasa Eropa Berebut Bomber Inter Milan
Vivagoal – Serie A – Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, nampak bakal jadi aset panas di bursa transfer musim panas mendatang. Dua klub besar Eropa disebut mengantri untuk jasanya.
Tampil impresif bersama Inter Milan, Lukaku digadang bakal menarik banyak perhatian di bursa transfer. Dikutip dari Dialy Mail, Manchester City dan Paris Saint-Germain terdepan untuk mendapatkan tandatangan pemain asal Belgia tersebut.
Youngest player on pitch ✅ First European goals ✅
16-year-old Romelu Lukaku inspires Anderlecht #OnThisDay in 2009 ⚽️⚽️@RomeluLukaku9 | #UEL pic.twitter.com/wj6XHZonLo
— UEFA Europa League (@EuropaLeague) December 17, 2020
The Citizen, bakal memerlukan tenaga baru di lini depan setelah mereka terancam ditinggal Sergio Aguero yang akan segera habis kontrak. Mengingat hingga saat ini, Aguero belum menunjukan tanda-tanda bakal menambah masa bakti di Etihad Stadium.
Sementara itu, PSG tengah membidik satu nama penyerang untuk diduetkan bersama Kylian Mbappe dan Neymar Jr di lini depan. Di mana bukan hanya Lukaku saja yang sudah dikaitkan dengan Les Parisiens, beberapa nama seperti Erling Haaland dan Lionel Messi juga disebut masuk radar.
Baca Juga:
- Marco Verratti Dukung PSG Datangkan Messi
- Drama Mikel Arteta Dengan William Saliba Terus Berlanjut
- Olympique Marseille Targetkan Pengganti Villas-Boas, Siapa?
- PSG Wajib Menimbang Ketertarikan terhadap Sergio Ramos
Sejak memutuskan hijrah ke Inter Milan, Lukaku memang kembali tajam. Sang pemain selalu menjadi pilihan utama Antonio Conte di lini depan Nerazzurri.
Dari 79 penampilan sejak berseragam Inter, Lukaku menorehkan 54 gol dan sembilan assists di berbagai ajang. Catatan yang tak buruk untuk seorang penyerang.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com