Jelang Piala Menpora 2021, Borneo FC Kian Bugar
Sumber: Goal

Jelang Piala Menpora 2021, Borneo FC Kian Bugar

Heri Susanto - March 5, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Jelang digulirkannya Piala Menpora 2021, Borneo FC sudah mempersiapkan diri. Kabar terbaru menyebut jika otot-otot dari anak asuh Roberto Carlos Mario Gomez sudah terisi penuh.

Mario Gomez sendiri saat ini sudah ada di Samarinda dan memantau anak asuhnya dari kejauhan. Sebagai ganti, Ahhmad Amiruddin yang bertindak sebagai asisten pelatih memegang penuh komando dalam sesi latihan.

Menurut Amir, fokus pelatihan kali ini berfokus pada pengembalian kondisi fisik dan membuat pemain menyebtuh bola lantaran mereka sudah absen kurang lebih satu tahun karena pandemi COVID-19. Tak hanya itu, beberapa nama asing macam Javlon Guseynov di posisi stoper, hingga striker anyar Amer Bekic juga sudah terlihat berlatih.

“Saat ini pemain tengah fokus beraltih fisik. Setelah itu baru akan ditentukan langkah lanjutan persiapan tim,” ujar Amir, dikutip laman resmi Borneo, seperti diwartakan Goal Indonesia.

“Hanya, memang pada awal latihan massa otot belum terisi maksimal. Kalau sekarang sudah mantap. Ketika terjadi benturan, recovery-nya [pemulihan] cepat,” beber sosok yang pernah jadi striker Mitra Kukar itu menambahkan.


Baca Juga:


Borneo memang tengah berhati-hati dalam menjaga kondisi dan kesiapan pemain jelang Piala Kemenpora yang akan dihelat pada 21 Maret mendatang. Selain itu, Gomez sendiri memang tengah mengamati perkembangan pemain  lantaran dirinya baru saja tiba di Samarinda.

Borneo FC sendiri saat ini sduah kedatangan sederet nama baru macam  penjaga gawang Angga Saputro, gelandang Hendro Siswanto, bek sayap Leo Guntara, hingga Bekic di posisi striker asing. Selain itu, mereka juga sudah melepas para pemain lokal macam  Dedi Hartono, Andri Muliadi, Diky Indriyana, Kevin Gomes, hingga eks timnas Indonesia, Abdul Rachman.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com