Vivagoal – Liga Indonesia – Rekrutan anyar Persija Jakarta, Makan Konate berharap klubnya bisa mempertahankan rekor positif saat menghadapi Persipura Jayapura dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/22.
Diketahui, Persija bakal berhadapan dengan Persipura dalam laga kedua Seri 4. Pertandingan tersebut rencananya berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, pada Selasa (11/1) pukul 16.30 WIB.
Jelang laga tersebut, Konate menaruh harapan agar Macan Kemayoran bisa meraih kemenangan. Pasalnya, Persija masih tak terkalahkan dalam empat laga terakhir dengan rincian tiga kali menang dan sekali imbang.
Baca Juga:
- Indonesia vs Bangladesh, Robert Albert: Tidak Ada Pemain Persib
- Arema Ungguli Bhayangkara FC, Persaingan Papan Atas BRI Liga 1 Semakin Sengit
- Sempat Terhambat Masalah Administrasi, Makan Konate Dipastikan Siap Tampil Kontra Persipura
- Taklukkan Persita, Performa Persib Bandung Belum Optimal
Setelah takluk dari Borno FC 1-2 pada akhir November lalu, Persija mampu bangkit. Skuat asuhan Angelo Alessio mengalahkan Tira Persikabo, PSM Makassar, diimbangi Bhayangkara sebelum akhirnya kembali menang saat melawan PSIS Semarang pekan lalu.
“Saya sudah siap main besok. Kita harus optimistis, kerja keras, kompak, dan meraih tiga poin ini. Kemarin sudah menang lawan PSIS, besok kita juga siap mengambil tiga poin lawan Persipura,” kata Konate dalam konferensi pers virtual pra pertandingan, Senin (10/1) siang WIB.
Dengan hasil positif dalam beberapa laga terakhir, Persija memang sukses memperbaiki posisinya di papan klasemen sementara Liga 1. Marko Simic dan kawan-kawan kini berada di posisi enam dengan koleksi 28 poin dari 18 laga, terpaut lima angka dari empat besar.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com