Juventus Kembali Ingin Datangkan Pogba Tanpa Keluar Biaya, Begini Caranya!
Vivagoal – Serie A – Ambisi Juventus memulangkan Paul Pogba masih belum surut. Menariknya, mereka akan mendatangkan Pogba tanpa uang sepeser pun.
Keinginan Juventus memulangkan Pogba ke Turin muncul setelah sang pemain tampak tak bahagia di Manchester United. Publik yang tak menghargainya menjadi alasan utama sang gelandang ingin meninggalkan Old Trafford.
Football Italia mengatakan jika proses negosiasi yang dilakukan Juventus memang tak terlalu tampak. Pasalnya, langkah yang dilakukan Juventus memang terlihat begitu hati-hati dan cenderung lambat meski terus berjalan.
Situasi tersebut terjadi mengingat Manchester United memasang bandrol untuk Pogba mencapai 110 juta euro. Angka yang jelas sangat sulit dipenuhi oleh pihak Juventus di tengah pandemi seperti ini.
Namun dalam laporan tersebut dikatakan jika Juventus memiliki langkah yang bahkan akan membuat mereka tak perlu mengeluarkan uang sepeser pun.
Baca Juga:
- Berpeluang Jadi Pemain Termahal Argentina, Mantan Klub Lautaro Martinez Ketiban Untung
- Alasan AC Milan Perlu Rekrut Bintang Muda Real Madrid
- Sikap Kontradiktif Presiden Torino Soal Serie A Italia
- Inter Milan Menjadi Yang Terdepan Untuk Dapatkan Cavani
Langkah yang dilakukan nantinya adalah dengan Pogba dibarter langsung dengan beberapa pemain. Bukan satu, Juventus mempersiapkan tiga pemain sekaligus yakni Aaron Ramsey, Adrien Rabiot, serta Douglas Costa.
Juventus terbilang kehilangan tiga pemain sekaligus. Namun keuntungan di baliknya adalah mereka tak perlu mengeluarkan uang dari tabungan terlebih Ramsey dan Rabiot mereka datangkan secara cuma-cuma musim panas kemarin.
Langkah yang dilakukan Juventus ini hampir serupa saat pertama mereka mendatangkan Pogba ke Turin. Bedanya, kala itu Pogba gratis usai tak memperpanjang kontraknya di Manchester United.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com