Site icon Vivagoal.com

Performa Menanjak, Juventus Tak Jadi Jual Pemain ini

Tampil Brilian, Allegri Bandingkan Bintang Muda Juventus dengan Idola Klub di Masa Lalu

Sumber: Gilabola

VivagoalSerie A – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri dilaporkan telah mencabut keputusannya untuk menjual salah satu gelandang muda mereka, Weston McKennie pada bursa musim dingin mendatang.

Digadang bakal menjadi masa depan dari Juventus, nasib Weston McKennie justru sempat abu-abu, pasca dipermanenkan dari Schalke 04. McKennie sendiri kini tengah memasuki tahun keduanya berseragam Si Nyonya Tua.

Namun, beberapa waktu lalu, Juventus dilaporkan berniat untuk menjual McKennie. Hal tersebut mereka lakukan demi mendapat tambahan dana agar bisa memboyong pemain lain ke Kota Turin.

Dilansir TuttoJuve, rencana untuk menjual McKennie itu tampaknya bakal urung untuk terjadi. Kini Juve kabarnya sama sekali tidak akan menjual McKennie pada bursa transfer musim dingin mendatang.


Baca Juga:


Dalam laporan tersebut mengatakan bahwa keputusan baru Juve terjadi karena ada larangan secara langsung dari sang allenatore, Massimiliano Allegri. Allegri dikabarkan cukup merasa puas dengan performa yang ditunjukan oleh McKennie akhir-akhir ini.

Ia menilai bahwa McKennie tetap bisa menjadi tambahan amunisi bagus untuk lini tengah Bianconeri. Sehingga Allegri meminta manajemen Juventus tidak menjualnya di bursa transfer yang akan datang.

Walau begitu, Allegri tampaknya masih akan bongkar gudang dengan menjual sejumlah pemain Juventus lain.  Dengan menjual pemain yang kurang berkontribusi,  Allegri berharap untuk mendatangkan pemain baru yang lebih potensial dan berguna untuk skuat Juventus.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version