Courtois

Kawal Gawang Madrid dengan Sempurna, Courtois Merendah

Dimas Sembada - November 12, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois nampaknya menikmati masa-masanya merumput bersama Los Blancos.  Sang pemain sukses tampil apik di musim 2019/20 ini. 

Penjaga mistar asal Belgia itu menorehkan clean sheet kelima kalinya secara beruntun usai laga melawan Eibar pada Sabtu lalu. Sang pemain bahkan melewati catatan terbaik kiper terdahulu Madridm Keylor Navas.

Penampilan solid Courtois di bawah mistar dimulai saat Real Madrid memenangi duel di Liga Champions kontra Galatasaray pada pertemuan pertama mereka musim ini bulan Oktober lalu. Kala itu, kiper jangkung itu mampu mementahkan semua peluang wakit Turki tersebut.

Courtois Enggan Menyombong

Meski telah menunjukan permainan terbaiknya, namun penjaga benteng terakhir Madrid itu merendah. Menurutunya, catatan clean sheet didapatinya berkat kerja sama tim yang apik dan menunjukan kekompakan baik saat bertahan atau menyerang.

“Clean sheet bagus untuk seluruh tim. Tapi sebenarnya itu bukan pekerjaan kiper saja, tetapi seluruh tim. Anda harus bertahan bersama dan menyerang bersama. Jadi lawan bakal sangat sulit mencetak gol.

“Saya memang selalu mensyukuri clean sheet, namun saya lebih suka kebobolan namun kami menang. Jadi yang harus Anda lakukan adalah bekerja, memiliki kepercayaan diri dan terus kompak,” tutur Courtois.

Baca Juga: Vivagoal Bagi-Bagi Jersey, Gratis!

Di awal kedatangannya, si pemain memang sempat dikritik penampilannya oleh fans  Madrid. Namun lima clean sheet beruntun menjawab keraguan sekaligus pembuktian, masa sulitnya telah berakhir.

“Saya tidak pernah kehilangan ketenangan pikiran. Saya tahu kemampuan saya, saya merasa baik, dan saya percaya cepat atau lambat, matahari akan terbit, oleh karenanya saya tidak pernah kehilangan kepercayaan diri di Madrid,” ucap Courtois dilansir dari Marca.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com