Kedatangan Erik Ten Hag Bisa Berikan Dampak Positif Untuk Raphael Varane
Sumber : Liputan6.com

Kedatangan Erik Ten Hag Bisa Berikan Dampak Positif Untuk Raphael Varane

Daniel Nugraha - June 6, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Kedatangan Erik Ten Hag ke skuat Man United sebagai pelatih baru memang memberikan banyak harapan baru. Tak Terkecuali bagi Raphael Varane yang kemungkinan besar akan bermain lebih baik musim ini.

Varane sendiri merupakan salah satu pembelian yang cukup mahal yang dilakukan Man United pada musim panas 2021 yang lalu. Sayangnya, hasilnya tak sesuai ekspektasi dan ia dianggap sebagai pembelian yang gagal.

Varane Terus Cedera Jadi Alasan Rapuhnya Lini Belakang Man United
Raphael Varane, Foto: dok Bolaskor

Sebelumnya, saat bermain di Real Madrid, Varane menunjukan dirinya sebagai salah satu bek kelas dunia. Akan tetapi setelah bermain di Man United, performanya menurun secara signifikan.

Akan tetapi buruknya performa varane bisa dikaitkan dengan pernyataan sang bek saat ia baru bergabung dengan United.


Baca Juga:


“Sangat penting bagi saya untuk bisa memahami filosofi dari tim, tantangan dan juga target yang dikejar serta ambisi klub. Itu penting bagi saya,”pungkas Varane. Dan hal ini tidak ia dapatkan saat Ole Gunnar Solskjaer masih melatih. Sehingga ini menjadi salah satu alasan buruknya penampilan sang bek.

Kini di tangan Erik Ten Hag, diharapkan semua masalah tersebut bisa diperbaiki. Karena selama menjadi pelatih di Ajax Amsterdam, Ten Hag menjadi pelatih yang memiliki filosofi dan juga gaya bermain yang sangat impresif.

Bintang United Pede Timnya Bisa Finish di Empat Besar
Sumber : Bola.net

Dengan demikian, diharapkan kedepannya Man United akan bisa bermain dengan filosofi yang jelas dan itu tentunya akan menjadi hal yang cukup positif bagi Varane.

Dengan gaya bermain yang jelas serta filosofi yang tepat maka Varane akan bisa memberikan performa terbaiknya di Man United ke depan.(RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com