Site icon Vivagoal.com

Jadi Top Skor, Son Heung-min Tak Masuk Calon Pemain Terbaik Liga Inggris

Kejutan! Tak Ada Nama Son Heung-Min Dalam Daftar Pemain Terbaik Liga Inggris

Son Heung Min, Foto: dok Goal

Vivagoal – Liga Inggris – Asosiasi pesepakbola Inggris (PFA) baru saja mengumumkan enam kandidat Pemain Terbaik Liga Inggris 2021/2022. Namun anehnya, tak ada nama bintang Tottenhan, Son Heung-Min yang berstatus top skor Premier League.

PFA baru saja mengumumkan enam kandidat pemain terbaik Liga Inggris untuk musim kemarin. Ada pun enam kandidat tersebut, tiga diantaranya bermain untuk Liverpool, yakni Mohamed Salah, Virgil Van Dijk dan Sadio Mane.

Di sisi lain, tiga kandidat lainnya dibagi rata ke tiga klub, yakni Kevin De Bruyne (Manchester City), Cristiano Ronaldo (Manchester United) dan Harry Kane (Tottenham). De Bruyne sendiri merupakan pemenang di dua edisi terakhir, yakni 2020 dan 2021.

Sumber: Kumparan

Selain itu, pemain asal Belgia tersebut sebelumnya juga sudah meraih gelar pemain terbaik Liga Inggris versi operator kompetisi Premier League. Menariknya adalah tidak ada nama top scorer Liga Inggris, Son Heung-Min dalam daftar calon peraih gelar Pemain Terbaik Liga Inggris 2021/2022.

Padahal, Son berperan besar mengantarkan Tottenham finish di posisi empat besar dan mengantongi satu tiket ke zona Liga Champions musim depan. Hebatnya lagi, Son berhasil meraih sepatu emas Liga Inggris 2021/2022 dengan torehan 23 gol tanpa satupun yang dibuat dari titik putih penalti.


Baca Juga:


Secara keseluruhan, keberhasilan meraih Golden Boot Premier League membuat Son kini berstatus pemain Asia pertama yang mampu menjadi pencetak gol terbanyak diantara lima liga top Eropa, sekaligus paling tajam di daratan Inggris.

Begitu piawai dalam mencetak gol, Son juga diketahui cukup handal dalam mengkreasikan assist. Total untuk musim ini, Son berkontribusi dalam terciptanya 10 gol Tottenham dalam bentuk assist. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version