Kontak dengan Orang Positif Covid-19, Kroos Absen saat Madrid Bertemu Bilbao
Toni Kroos, Marca

Kontak dengan Orang Positif Corona, Bintang Madrid Absen Saat Hadapi Bilbao

Rangga - May 15, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Real Madrid dipastikan tidak akan diperkuat gelandang andalan mereka, Toni Kroos saat bertemu Athletic Bilbao akhir pekan ini. Hal tersebut setelah sang gelandang kedapatan menjalin kontak dengan seseorang yang positif Covid-19.

Berdasarkan rilis resmi situs Real Madrid, Toni Kroos langsung menjalani tes usap usai melakukan kontak dengan seseorang yang ternyata positif Covid-19. Hasil tes tersebut, Kroos ternyata dinyatakan negatif dari virus Covid-19.

Namun berdasarkan protokol kesehatan pemerintah Spantol, mereka yang melakukan kontak dengan orang yang positif Covid-19 wajib menjalani isolasi hingga tes kedua dilakukan. Hal ini berimbas kepada Real Madrid jelang kunjungan mereka ke ke San Mames, Minggu (16/5) waktu setempat.

“Real Madrid melaporkan bahwa pemain kami Toni Kroos sedang menjalani isolasi karena menjalin kontak dengan orang yang positif Covid-19. Meski hasil tes Kroos sendiri negatif,” ujar pernyataan resmi klub.

Kroos sendiri jelas kecewa dengan keputusan tersebut. Hal ini terlihat dari jawabannya di Twitter menggunakan emote keheranan. Namun tetap Kroos harus menjalani karantina seperti aturan pemerintah Spanyol.


Baca Juga:


Absennya Kroos jelas menjadi kerugian besar bagi Real Madrid. Mereka wajib menang di laga tersebut untuk tetap berada dalam jalur persaingan gelar juara La Liga musim ini.

Zinedine Zidane harus memutar otak mengingat Real Madrid sudah ditinggal sejumlah pemain termasuk Sergio, Ramos, Dani Carvajal, Raphael Varane, Ferland Mendy, dan Lucas Vazquez yang mengalami cedera.

Hingga sekarang, Kroos masih menjadi andalan Zidane di lini tengah bersama Luka Modric dan Casemiro. Posisinya kemungkinan besar akan digantikan oleh Federico Valverde. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com