Kostum Ketiga Chelsea Undang Pro dan kontra
Vivagoal – Liga Inggris – Setelah merilis jersey pertama dan keduanya beberapa waktu lalu, pada Rabu (4/9) Chelsea resmi meluncurkan kostum anyar ketiga mereka untuk musim 2019/20. Pro dan kontra nampak menyelimuti seragam anyar the Blues.
Nuansa hitam dan oranye terpancar dari kostum ketiga mereka. Warna hitam dijadikan fondasi dasar mereka. Sementara corak oranye hadir di sisi kerah dan lengan. Kesan elegan jelas terpancar disana. Bahkan, jersey ini mengingatkan fans pada kostum away yang mereka kenakan di pertengahan tahun 90an.
Sementara untuk sisi celana dan kaos kaki, warna hitam dan oranye berpadu menjadi satu kesatuan. Salah satu model yang memerankan jersey tersebut, Mason Mount menyebut jika fans akan menyukai kostum teranyar tim yang bermarkas di Stamford Bridge itu.
“Anda dapat melihat ada sentuhan ’90an dalam desain kali ini, dan saya pikir kostum ini akan menarik bagi semua orang,” ujar Mason Mount, yang menjadi model pengenalan jersey bersama Tammy Abraham, seperti dinukil Goal International.
Baca Juga: Untuk Satu dan Lain Hal, Lampard Diminta Tiru Taktik Mourinho
“Fans yang lebih muda akan menyukai desainnya yang serasa pakaian sehari-hari dan yang lebih tua akan menghargai sentimentalitas, mengenang para legenda klub yang pernah mengenakan jersey ternama ini dan membawa kembali ingatan mereka ke laga-laga masa lalu,” pungkasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com