Kramaric Beri Kode Ingin Tinggalkan Hoffenheim
Andrej Ktamaric. Sumber: SportMob

Kramaric Beri Kode Ingin Tinggalkan Hoffenheim

Catrine Mega - February 4, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Tidak terkesan dengan gaya permainan Hoffenheim, striker Andrej Ktamaric mengancam pergi. Hal ini ia sampaikan secara eksklusif bersama media Kroasia, Sportske novosti.

Pernyataan Kramaric muncul disebabkan kurang terkesannya striker Kroasia saat Hoffenheim berada di tangan Sebastian Hoeneß. Gaya permainan Hoeness disebutnya tidak sesuai ekspektasi yang dia harapkan.

“Hal ini terutama disebabkan oleh fakta bahwa saya tidak senang dengan cara kami bermain. Di musim-musim sebelumnya, kami memainkan sepakbola yang menarik dan bagus, tetapi itu bahkan tidak mendekati itu lagi.” kata Kramaric.

Kondisi fisiknya yang akhir-akhir ini mengganggu dirinya membuat masalah baru dalam menembus line up utama Hoeness. keadaan atas dirinya membuat pemain 29 tahun semakin ragu akan kemampuan dirinya.

“Saya juga mengalami banyak cedera, yang menyebabkan masalah tambahan. Untuk alasan ini, saya sangat gugup beberapa bulan terakhir,” Tambahnya.


Baca Juga:


Ia merasa berada di Hoffenheim hingga saat ini sangat menyenangkan. Namun bagaimanapun ia harus merasakan suasana baru dalam kariernya.

“Hidup di Hoffenheim sangat bagus bagi saya, orang-orang menunjukkan banyak rasa hormat kepada saya, dan klub ini terorganisir. Namun, sekarang, untuk pertama kalinya, saya mulai berpikir bahwa mungkin ini saatnya untuk pergantian suasana,” Katanya.

Ditanyakan kapan berencana pindah, Kramaric menegaskan bahwa bisa saja ia pergi setelah Euro 2022. Saat kontraknya berakhir ia merasa akan lebih mudah untuk meninggalkan klub dan bernegosiasi dengan klub lain.

“Tentu, itu mungkin, setelah Euro. Saya memasuki tahun terakhir kontrak saya, jadi jauh lebih mudah untuk bernegosiasi dengan klub lain. Tapi itu masih jauh. ” tambahnya.

Sebelumnya Kramaric dikaitkan uleh pemuncak klasemen Bundesliga. Ia termasuk striker yang produktif untuk Hoffenheim dengan 80 gol dalam 170 penampilan sejak awal bergabung dengan klub besutan Sebastian Hoeness .

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com