Ketimbang Uang Rp. 11 Triliun, Mbappe Pilih Jadi Cadangan Mati di PSG
Vivagoal – Ligue 1 – Kylian Mbappe dikabarkan lebih memilih untuk menjadi cadangan mati selama satu musim penuh di Paris Saint-Germain, ketimbang menerima pinangan dari Al-Hilal, yang siap mengguyurnya dengan dana selangit.
Paris Saint-Germain disebut sudah menerima tawaran 300 juta euro dari Al-Hilal dalam usaha mereka memboyong Kylian Mbappe di bursa musim panas ini. Al-Hilal pun sudah dipersilahkan PSG untuk langsung melakukan negosiasi kontrak dengan Mbappe.
Tak tanggung-tanggung, Al-Hilal bersedia memberikan tawaran kontrak setahun, yang bernilai hingga 700 juta euro pada Mbappe. Tapi, dilansir Relevo, besaran nilai itu tak membuat Mbappe tergoda untuk meniti karir di Timur Tengah.
Baca Juga:
- Tottenham Hotspur Tertarik Amankan Jasa Kylian Mbappe
- Thomas Muller Dipastikan Absen pada Tur Asia Bayern Munich
- Roberto De Zerbi: Brighton Tampil di Eropa, Chelsea Tidak
- Leipzig Bantah Sudah Sepakat dengan Man City Soal Gvardiol
Alih-alih menerima guyuran dana dari Al-Hilal, Mbappe lebih memilih untuk menghabiskan musim 2023/24 sebagai cadangan di PSG. Ia diklaim tak keberatan menjadi cadangan mati, asalkan bisa pindah ke Real Madrid secara gratis saat kontraknya habis tahun depan.
Rumor soal kepergian Mbappe sendiri sejatinyaa sudah terus menghembus sejak bursa transfer musim panas tahun lalu. Tapi, pada akhrnya Mbappe memilih memperpanjang kontrak selama setahun, tapi kini sudah tak lagi mau menambah durasi kontrak di PSG.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com