Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku menangani United membuatnya banyak tumbuh uban lantaran tingkat stres tinggi yang kerap diterimanya.
Pria asal Norwegia mengaku melatih tim sebesar United membuatnya sering pusing karena harus memutar otak. Namun ia senang dengan apa yang tengah dilakukannya bersama tim. Terbaru, United sempat melakukan epic comeback dalam laga melawan Sheffield United, Jumat (18/12) dini hari WIB.
“Saya benar-benar menikmati dua tahun terakhir ini, meski laga seperti ini membuat rambut saya memutih secara cepat,” kata Solskjaer, seperti diwartakan Goal International.
“Saya tidak suka berbicara tentang apa yang telah kami capai atau tentang di posisi mana kami berada. Saya tidak menikmatinya sedikit pun. Saya lebih suka menatap ke depan dan saya tahu masih ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk bisa mencapai standar yang saya inginkan. Itulah yang terus kami upayakan setiap hari.”
Baca Juga:
- Cavani Didakwa Rasisme, Solskjaer Lakukan Pembelaan
- Mourinho Tak Kaget Pemainnya Raih Penghargaan Puskas Award
- Arsenal dan PSG Bertarung Sengit Demi Boyong Pilar Inter Milan
- Kabar Buruk! Everton Ditinggal Gelandang Andalan
Terdekat, United bakal bersua rival tradisional mereka, Leeds United di Old Trafford. Terkanan jelas ada pada pasukan Setan Merah mengingat mereka hanya mampu menang sekali di laga kandang. Ia membantah hal ini bukanlah permasalahan mental dari para pemainnya yang kerap tampil lepas kala mentas di luar kandang.
“Ini bukan karena masalah mental,” imbuh Solskjaer. “Terkadang, segalanya tergantung pada detail kecil. Besok Minggu, kami akan menghadapi lawan yang akan menyulitkan kami, tapi ini akan menjadi laga yang terbuka. Leeds adalah tim yang sangat menghibur.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com