Juventus Jangan Sedih Kelamaan, Ada AC Milan Sudah Menanti
Juventus, Foto: dok sportstars.id

Lawan AC Milan, Juventus Pantang Bersedih Terlalu Lama

A Hendra - May 28, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AJuventus FC boleh merasa hancur setelah mendapat sanksi pengurangan 10 poin, disingkirkan Sevilla FC di Liga Eropa, dan kena bantai Empoli FC. Namun, tak ada banyak waktu untuk Bianconeri lama-lama bersedih karena sudah ada AC Milan yang menanti.

Juventus baru saja menjalani periode yang buruk, dimulai dengan kekalahan 1-2 di leg kedua semifinal Liga Europa melawan Sevilla yang membuat mereka harus tersingkir dengan agregat ketat 2-3. Setelahnya, Bianconeri dikenai sanksi pengurangan 10 poin akibat kasus manipulasi nilai transfer.

Hukuman tersebut membuat Juventus yang sempat kokoh di posisi kedua klasemen Serie A musti melorot ke urutan tujuh klasemen dan kini terancam gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Data dan Fakta Jelang Duel Juventus vs AC Milan
Juventus vs Milan, Foto: dok situs AC Milan

Sanksi itu sendiri secara langsung mempengaruhi mental bertanding Dusan Vlahovic dkk. Akibatnya, mereka dibantai Empoli di Stadion Carlo Castellani pada pekan ke-36 Liga Italia akhir pekan kemarin.

Namun Massimiliano Allegri selaku allenatore Juventus meminta semua anak asuhnya harus segera bangkit. Meski semua merasa sangat hancur, tapi mereka harus segera kembali ke jalur kemenangan saat menjamu AC Milan di Allianz Stadium, Senin (29/5) dinihari WIB pada pekan ke-37 Serie A.


Baca Juga:


Sebab, secara matematis mereka masih punya kans lolos ke Liga Champions musim depan, mengingat jarak dengan AC Milan cuma terpaut 5 poin dengan masih ada dua laga. Meski kans tersebut juga cukup tipis karena masih ada Atalanta dan AS Roma di posisi 5 dan 6.

“Ini pekan yang sulit, bukan pekan yang bagus melihat hasil-hasilnya. Kekecewaan lawan Sevilla, kepahitan dan kemarahan atas situasi yang terjadi, lalu kekalahan dari Empoli,” katanya dikutip Football Italia.

“Sekarang kami perlu menata diri lagi karena ada dua laga tersisa dan besok adalah Juventus-Milan. Stadion akan penuh, ini juga harus menjadi malam yang bagus karena kami perlu memperbaiki posisi di klasemen.”

“Besok adalah partai kandang terakhir. Besok fokusnya cuma Juventus-Milan. Mereka ingin ke Liga Champions, secara matematis kami belum tersingkir juga. Meski laga di Empoli memperumit segalanya,” imbuh Allegri. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com