Lawan Brest, PSG Buru Kemenangan Kandang Pertama Tahun Ini
Paris Saint Germain, Foto: dok situs resmi PSG

Lawan Brest, PSG Buru Kemenangan Kandang Pertama Tahun Ini

A Hendra - January 15, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1 – Paris Saint-Germain akan berhadapan dengan Brest di laga lanjutan Liga Prancis. Menjalani partai kandang pertama di tahun 2022 ini, Les Parisiens mengusung misi meraup poin penuh.

Sebelumnya, PSG hanya bisa bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas Olympique Lyon di laga perdananya pada tahun 2022 ini. Itu menjadi hasil imbang kedua beruntun yang didapatkan PSG setelah sebelumnya juga cuma bisa bermain 1-1 di markas Lorient.

Secara keseluruhan, PSG hanya mampu mengantongi satu kemenangan dalam lima laga terakhirnya di ajang Liga Prancis. Sementara empat laga lainnya berakhir imbang sama kuat.

PSG selanjutnya akan menjamu Brestois di Parc des Princes pada pekan ke-22 Liga Prancis, Minggu (16/1) dinihari WIB. Pertandingan melawan Brest yang saat ini menempati peringkat ke-13 jadi kesempatan PSG untuk bisa memutus tren minor tersebut.


Baca Juga:


Terlebih, mereka juga punya catatan kandang cukup oke sepanjang musim ini. Dari 12 pertandingan yang dihelat di Parc des Princes, PSG tak sekalipun menderita kekalahan dengan 11 diantaranya disapu bersih dengan kemenangan.

“Saya sangat senang karena kami berlatih dengan sangat baik minggu ini. Semangat tim sangat bagus, begitu pula suasananya. Ada banyak keterlibatan dan perhatian dari semua pemain saya.” ucap Mauricio Pochettino, pelatih PSG dikutip dari situs resmi PSG.

“Itu akan menjadi penting guna mendapatkan kembali kemenangan di kejuaraan besok. Kami saling percaya. Ini akan menjadi pertandingan pertama kami tahun ini di Parc, kami harus melakukan segalanya untuk mendapatkan hasil yang baik.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com