Vivagoal – Liga Inggris – Eks Pemain Manchester United, Roy Keane menilai performa Arsenal di Liga Inggris musim ini merupakan tanggung jawab dari seluruh tim, pasca meraih hasil minor saat melawan Wolverhampton.
Arsenal kembali harus mendapatkan hasil buruk saat dikalahkan oleh Wolverhampton 1-2, Senin (30/11) dini hari tadi dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-10. Hasil tersebut membuat The Gunners hanya bisa meraup 13 poin saja dari 10 pertandingan terakhir mereka di liga musim ini.
Pelatih arsenal, Mikel Arteta mengakui itu adalah hasil yang sangat buruk karena timnya mengalami kekalahan kelima dalam 10 pertandingan di Liga Premier musim ini. Namun, dia mengatakan timnya memberikan reaksi yang bagus di babak kedua dan menunjukan keinginan kuat untuk membalas.
Menurut Roy Keane hasil itu merupakan tanggung jawab seluruh pemain Arsenal saat ini. Ia mengatakan jika permainan Arsenal tertahan karena mereka memiliki para pemain yang terlalu lunak.
Berbeda dengan Arteta, Keane justru melihat tidak banyak hal positif yang dilakukan oleh para pemain Arsenal. Ia yakin jika Arteta harus lebih menunjukan kepedulian pada timnya.
Baca Juga:
- Spurs Tak Puas dengan Hasil Imbang Lawan Chelsea
- Mendy, Tembok Kokoh di Bawah Mistar Chelsea
- Cavani, Sang Pahlawan yang Terancam Sanksi FA
- Bruno Fernandes Emosional, Solskjaer: Bukan Hanya Pelatih yang Boleh Berteriak
“Saya pikir banyak pemain tidak cukup bagus, terlalu banyak sisi lunak di sana. Beberapa minggu lalu semua para pendukung tak hadir saat mereka tampil bagus di United. Sejak itu, mereka hanya meraih satu poin dan kalah di dua pertandingan lainnya,”ujar Keane dilansir Goal.
“Saya rasa mereka terlihat lemah. Mereka mungkin kurang percaya diri. Tidak melihat pertarungan nyata yang dibicarakan pelatih. Tidak melihat keinginan dan tekad untuk mendapatkan hasil bagus.
“Saat ini mereka tidak terlihat sebagai satu tim yang kuat. Saya pikir mereka terlihat agak lembut.”
Pertandingan Arsenal berikutnya adalah melawan Rapid Wien di Europa League, kemudian berhadapan dengan Tottenham di Liga Inggris. Keane percaya ini mungkin saat yang tepat untuk melawan tim Jose Mourinho karena ekspektas merekai akan rendah.
“Mereka semua tampak besar saat ini, bukan? Mungkin itu pertandingan terbaik bagi mereka pekan depan, derby tanpa pendukung di sana. Bermain tandang mungkin memiliki tekanan lebih sedikit ketimbang di kandang sendiri,” ungkapnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com