Leon Goretzka Tak Hadir Latihan, Pertanda Absen Der Klassiker?
Sumber: ligaolahraga.com

Leon Goretzka Tak Hadir Latihan, Pertanda Absen di Der Klassiker?

Catrine Mega - December 1, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaSpieltag 14 Bundesliga akan menggelar bigmatch antara Borussia Dortmund kontra Bayern Munich di Signal Iduna Park pada Minggu (5/12) dini hari WIB. Laga ini juga akan menjadi ajang pembuktian kedua tim untuk perebutan posisi 1 klasemen sementara Bundesliga 2021/22.

Menjelang partai panas akhir pekan ini, sejumlah pemain Dortmund yang sempat absen dalam beberapa laga terakhir, seperti Erling Haaland dan Giovanni Reyna diperkirakan akan hadir dalam laga Der Klassiker. Di sisi lain, tim lawan, FC Bayern, kemungkinan akan kehilangan Leon Goretzka.

Dalam sesi latihan hari ini, Goretzka terlihat tidak hadir di lapangan. Dikabarkan bahwa Goretzka dijadwalkan bertemu dengan dokter tim, Jochen Hahne, karena cedera yang dideritanya dalam pertandingan spieltag 13 kontraArminia Bielefeld.

Belum ada pernyataan resmi dari Die Roten apakah Leon Goretzka akan absen atau tidak dalam laga kontra Dortmund mendatang.

Jika benar Goretzka harus absen, Nagelsmann akan kehilangan banyak pemain tengah, dengan Joshua Kimmich yang masih jalani isolasi mandiri karena COVID-19 dan Marcel Sabitzer yang belum pulih dari cedera.


Baca juga:


Pertandingan akhir pekan ini akan jadi krusial bagi kedua tim. Pasalnya, Bayern Munich yang sudah pastikan tempat di babak knockout Liga Champion usai menang 1-2 dari Dynamo Kiev pertengahan pekan lalu, juga berhasil amankan posisi puncak klasemen setelah kalahkan Arminia Bielefeld dengan skor tipis 0-1 di spieltag 13 akhir pekan kemarin.

Sementara di tim tuan rumah, langkah Borussia Dortmund di Liga Champions harus terhenti hanya sampai fase grup setelah kalah 3-1 dari Sporting Lisbon.

Kegagalan ini mendorong Die Borrusen untuk tampil lebih baik di Bundesliga dan terbukti Marco Rose bisa bimbing timnya bungkam Wolsburg 1-3 pada pekan ke-13 akhir pekan lalu. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com