Lepaskan Dua Pemain Ini Di Bursa Transfer Musim Dingin, Borussia Monchengladbach Tak Terima Pembelian Gratis
Sumber: sportmob.com

Lepaskan Dua Pemain, Monchengladbach Tak Terima Pembelian Gratis

Catrine Mega - January 1, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Borussia Monchengladbach secara resmi telah mengumumkan bahwa mereka akan melepas dua pemain kunci mereka, Denis Zakaria dan Matthias Ginter. Namun, Gladbach memastikan tidak mau kehilangan mereka secara cuma-cuma.

Banyak klub kemudian yang dikaitkan dengan Denis Zakaria dan Mathhias Ginter, diantaranya Bayern Munich, Manchester United, dan Atletico Madrid. Hingga kini belum bisa dipastikan klub mana yang akan menjadi tujuan akhir kedua pemain ini.

Bayern Munich dikabarkan ingin mendapatkan dua pemain ini secara gratis di bursa musim panas, tepat ketika kontrak keduanya bersama Die Fohlen habis. Namun, Max Eberl, sporting director Borussia Mochengladbach, menegaskan tak akan menunggu sampai bursa musim panas untuk melepas keduanya.

“Saya tidak mau menggunakan taktik tunda. Saya harus membuat keputusan sebelum jeda liburan musim dingin. Kami akhirnya tahu apa diinginkan para pemain,” kata Max Eberl, dilansir dari Bavarian Football Works.

Menurut Eberl, manajemen Gladbach memang tidak ingin memperpanjang kontrak Ginter karena penampilannya musim ini kurang maksimal. Sementara untuk Zakaria, pemain ini sudah menegaskan sejak musim panas lalu bahwa ia tidak akan bertahan ketika kontraknya habis.


Baca juga:


“Denis (Zakaria) sudah membuat keputusan itu dan itu adalah pilihan yang bagus. Karena itulah kami tidak terkejut,” jelas Max Eberl.

Eberl juga mengakui bahwa kehilangan kedua pemain kunci ini di bursa musim dingin ini tidak akan menurunkan performa Monchengladbach selama sisa musim kompetisi tersisa.

“Kepergian mereka tidak akan merusak fondasi tim. Kami punya kejelasan sekarang (siapa yang bertahan dan siapa yang pergi), dan dengan kejelasan itu kami bisa kembali bekerja,” tutup Eberl.

Jika benar Die Fohlen akan melepas keduanya di bursa musim dingin, sudah dipastikan Bayern Munich tidak akan masuk daftar pembeli Max Eberl. Mereka akan menerima peminang dari klub lain yang rela memberikan harga bagus untuk dua pemain ini di bursa transfer musim dingin Januari 2022 ini. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com