Liga Terbaik untuk di-Download Pada Football Manager 21

Liga Terbaik untuk di-Download Pada Football Manager 21

Heri Susanto - November 23, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – IGL – Dalam Football Manager 21, ada setidaknya 100 kompetisi yang disematkan Sports Interactive selaku developer. Namun, ada lima kompeitisi yang harus didownload guna memberikan perbedaan dalam permainan. Apa saja?

Idealnya, kompetisi-kompetisi appan atas layak disematkan dalam permainan guna mendapatkan perbandingan prestasi dan mempermudah proses transfer. Biasanya, FM player bakal menyematkan lima liga top macam Premier League, Ligue 1, Serie A, LaLiga hingga Bundesliga. Namun ada cara lain yang bisa dicoba.

Goal International menyebut ada lima liga yang layak dikedepankan untuk di download. Lima liga ini bisa memberikan pengalaman lebih lantaran merepresentasikan berbagai Negara yang kerap melahirkan berbagai talenta muda brilian dan aura kompetitif dalam persaingan memperebutkan gelar. Liga mana sajakah itu? Berikut daftarnya.

Premier League

Memanajeri salah satu tim Premier League adalah prospek yang lumayan menarik. Di sana, anda sudah memiliki turnamen yang terbilang kompetitif dan bisa mendapatkan dana besar guna menunjang proses transfer di bursa sekaligus menorehkan prestasi di sana.


Baca Juga:


Ada beberapa tim yang layak dicoba untuk dimanajeri. Man United dan Newcastle adalah salah dua di antaranya. Pasca mundurnya Sir Alex Ferguson pada 2013 lalu, United seperti kehilangan arah untuk bersaing di papan atas dan menjadi penantang serius gelar. Sementara Newcastle merupakan tim lain yang menarik untuk ditangani lantaran Magpies dulunya merupakan tim besar yang kerap diperhitungkan.

Selain itu, ada tantangan menarik yang bisa dilakukan yakni membawa tim-tim non League macam FC United of Manchester, Maine Road FC hingga Hastag United untuk tampil di Premier League. Tentunya, ada jalan panjang yang harus dilalui guna mencapai target tersebut.