Site icon Vivagoal.com

Luka Modric Ungkap Resolusinya di Tahun 2023 bersama Real Madrid

Luka Modric Ungkap Resolusinya di Tahun 2023 bersama Real Madrid

Sumber: imago-images.com

VivagoalLa LigaLuka Modric mengaku siap menghadapi tantangan di tahun 2023 bersama Real Madrid dan Timnas Kroasia. Pemain 37 tahun tersebut bahkan sudah turun memperkuat Real Madrid pada laga kontra Real Valladolid, Sabtu (31/12) dini hari WIB.

Modric hanya turun sebagai pemain subsitusi, namun berhasil menyumbangkan kemenangan 2-0 untuk Real Madrid. Dua gol telat dari Karim Benzema di sepuluh menit terakhir mengamankan tiga angka untuk Los Blancos.

Sumber: bola.net

Setelah bermain di laga perebutan juara tiga Piala Dunia 2022 kontra Maroko, Modric baru saja kembali bergabung dengan rekan-rekan seklubnya. Hal inilah yang menjadi alasan Carlo Ancelotti tak menurunkan Modric sebagai starter.

Meski demikian, dalam wawancara pasca laga, Modric mengakui bahwa ia sudah siap menerima tantangan yang akan dihadapinya di tahun 2023 ini.


Baca juga:


“Saya sudah kembali bugar setelah bermain di Piala Dunia. Setidaknya itulah yang saya rasakan. Tak ada masalah yang saya rasakan saat ini. Sekarang saya sudah di sini dan saya sudah siap menghadapi tantangan yang ada di tahun 2023,” demikian penuturan Modric, dilansir dari Football Espana.

Kapten Timnas Kroasia ini diperkirakan sudah bisa turun kembali sebagai starter saat Real Madrid bermain di babak 32 besar Copa del Rey kontra Cacareno, Rabu (4/1), dini hari WIB.

Kemenangan kontra Valladolid kemarin membawa Real Madrid mengantongi 38 angka, sama seperti Barcelona di puncak klasemen sementara yang hanya mampu bermain imbang kontra Espanyol. Hal ini jelas membakar semangat Modric dan rekan-rekannya di Real Madrid untuk merebut kembali puncak klasemen dari tangan rival abadi mereka. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version