Manajemen Jadi Dalang Atas Terpuruknya Kalteng Putra

Manajemen Jadi Dalang Atas Terpuruknya Kalteng Putra

Fido Moniaga - December 17, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, mengungkapkan unek-uneknya terkait keterpurukan timnya di Liga 1 2019 yang berujung degradasi ke Liga 2 musim depan. Arsitek asal Brasil itu mengatakan manajemen memperlakukan pemain tidak sebagaimana mestinya.

Kalteng Putra dipastikan turun kasta dan berlaga di Liga 2 pada musim depan bersama Perseru Badak Lampung FC dan Semen Padang. Tim berjulukan Laskar Isen Mulang ini sempat mendapatkan label pembunuh raksasa pada turnamen pramusim Piala Presiden 2019, tetapi melempem di Liga 1 2019.

Baca juga: PS Sleman Catatkan Rekor Denda Terbaru di Liga 1 2019

“Untuk berprestasi di sepakbola Indonesia tentunya harus diperkuat banyak faktor, salah satunya kerjasama antara manajemen dengan pemain. Pemain sudah tampil baik tidak mengecewakan manajemen, tapi sebaliknya manajemen tidak demikian,” kata Gomes.

Keseimbangan skuad Kalteng Putra diketahui mulai goyah pada pertengahan musim ini. Saat itu, manajemen menunggak gaji pemain selama berbulan-bulan. Alhasil, sejumlah pemain kemudian mengadukan kebobrokan manajemen kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah.

“Banyak faktor yang membuat kami seperti ini. Beberapa kali kami tidak menggelar latihan. Itu yang membuat tim ini terpuruk,” ucap eks pelatih Madura United itu.

Gomes pun menyarankan jika Kalteng Putra ingin kembali berkiprah di Liga 1, relasi antara manajemen dengan pemain harus ditata dulu dengan baik.

Baca Juga: Vivagoal Bagi-Bagi Hadiah, Mainkan Kuisnya Di Sini!

“Kedepannya, jika ingin kembali ke Liga 1, manajemen harus rapi dan terlibat aktif ke pemain,” imbuh Gomes.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com